Cara mempublish video di youtube

Cara Berikut cara mudah mengunggah atau mengupload video ke YouTube lewat komputer, HP Android dan iPhone.

TRIBUNJATIM.COM - Banyak orang menjadi kreator konten YouTube atau sering disebut YouTuber untuk membagikan pada banyak orang di seluruh dunia karya buatan mereka.

Nah jika kamu juga ingin menjadi YouTuber dan ingin videomu ditonton, jutaan orang, kamu bisa mengunggah video karyamu di YouTube.

Seperti dikutip TribunWow (grup TribunJatim.com) dari laman Google Support, kamu harus memiliki akun YouTube terlebih dahulu sebelum mengunggah video di YouTube.

• 4 Cara Mengatasi WhatsApp yang Dihack atau Diretas, Jangan Panik!

Caranya membuat akun YouTube pun sangat mudah karena kamu hanya perlu menyantumkan alamat email dan nama akun YouTube yang akan kamu pakai.

Berikut ini cara mengunggah video ke YouTube lewat komputer atau laptop-mu:

  • Login ke YouTube.
  • Di bagian atas halaman, klik Upload .
  • Pilih Upload video.
  • Sebelum mulai mengupload video, kamu dapat memilih setelan privasi video.
  • Pilih video yang ingin diupload dari komputermu. Kamu juga dapat mengimpor video dari Google Foto.
  • Saat video diupload, kamu dapat mengedit informasi dasar dan setelan lanjutan untuk video tersebut, serta menentukan apakah ingin mengirimkan notifikasi kepada subscriber atau tidak (jika kamu menghapus centang opsi ini, subscriber tidak akan mendapatkan notifikasi). Partner juga dapat menyesuaikan setelan Monetisasi. Kamu dapat membuat judul video dengan panjang hingga 100 karakter dan deskripsi hingga 5.000 karakter.
  • Klik Publikasikan untuk menyelesaikan proses upload video publik ke YouTube. Jika kamu mengatur setelan privasi video ke Pribadi (private) atau Tidak Publik, cukup klik Selesai untuk menyelesaikan upload, atau klik Bagikan untuk berbagi video secara pribadi.
  • Jika kamu belum mengklik Publikasikan, video tidak dapat dilihat orang lain. Kamu dapat memublikasikan video kapan saja di Pengelola Video.

• Perbedaan Aplikasi Chat WhatsApp dan Telegram Messenger, Cara akses hingga Platform yang Mendukung!

Lewat HP Android:

Gunakan aplikasi YouTube untuk Android guna mengupload video dengan merekam video baru atau memilih video yang telah ada di galeri, beringkut langkah- langkahnya:

  • Login ke YouTube dan channel yang diinginkan.
  • Tap kamera di bagian atas halaman berkamu dari halaman navigasi mana saja.
  • Rekam video baru atau pilih video yang ada untuk diupload.
  • Untuk merekam video baru: Tap ikon kamera video dan mulailah merekam.
  • Untuk memilih video yang sudah ada: Gunakan galeri untuk memilih video.
  • Terapkan penyempurnaan opsional pada video tersebut, lalu tap 'Berikutnya'.
  • Sesuaikan judul, deskripsi, dan setelan privasi video. Kamu dapat membuat judul dengan panjang hingga 100 karakter dan deskripsi hingga 5.000 karakter.
  • Tap Upload.
  • Terkadang YouTube akan mulai mengupload video saat kamu sedang merekam video tersebut. Tapi YouTube tidak pernah memublikasikan video tanpa persetujuan kamu.

• QuickRank, Aplikasi Simulasi Prodi SBMPTN 2019 Buatan Unej Ini Bisa Prediksi Peluang Peserta Lolos

Lewat iPhone atau iPad:

Gunakan aplikasi YouTube untuk iOS untuk mengupload video dengan merekam video baru atau memilih video yang ada, berikut langkahnya:

  • Login ke YouTube dan channel yang diinginkan.
  • Tap kamera di bagian atas halaman berkamu.
  • Rekam video baru atau pilih video yang ada untuk diupload.
  • Untuk merekam video baru: Tap ikon kamera video dan mulailah merekam.
  • Untuk memilih video yang sudah ada: Gunakan galeri untuk memilih video.
  • Terapkan penyempurnaan opsional pada video tersebut, lalu tap Berikutnya.
  • Sesuaikan judul, deskripsi, dan setelan privasi video. kamu dapat membuat judul dengan panjang hingga 100 karakter dan deskripsi hingga 5.000 karakter.
  • Tap Upload.

• 3 Bahaya Memakai VPN Gratisan untuk Mengatasi WhatsApp & Instagram Down, Data Bisa Bocor ke Publik?

Kamu juga dapat mengubah kualitas dan jenis koneksi yang digunakan untuk mengupload video.

  • Buka ikon akun .
  • Tap Setelan.
  • Buka bagian "Upload".
  • Terkadang YouTube akan mulai mengupload video saat kamu sedang merekam video tersebut. Tapi YouTube tidak pernah memublikasikan video tanpa persetujuanmu.

Mudah bukan? Selamat mencoba!

Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Cara Mudah Mengunggah atau Mengupload Video ke YouTube lewat Komputer, HP Android dan iPhone

BERITA DIY - Jika kamu baru saja memiliki channel youtube baik itu channel pribadi maupun channel bisnis, hal selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah mengunggah video di channel tersebut. Berikut tiga cara upload video di channel youtube baik lewat HP atau komputer.

Untuk mengunggah video ke channel youtube baik pribadi maupun bisnis milikmu tidaklah sulit. Kamu dapat mengikuti cara berikut ini untuk mendapatkan cara mudah melakukan uplaod video di Youtube.

Baca Juga: Cara Langganan YouTube Premium agar Bisa Nonton Video Tanpa Iklan Lengkap dengan Metode Pembayarannya

Cara upload video lewat HP Android.

1. Buka aplikasi Youtube di HP Android.
2. Klik Buat atay tanda plus di bagian tengah kemudian pilih Upload Video.
3. Pilih Rekam video baru atau pilih video yang sudah ada di galeri HP milikmu.
4. Lakukan penyempurnaan berupa pangkas video dengan menarik ujung kotak biru muda di bawah video atau tambahkan filter ke video milikmu, selanjutnya pilih Berikutnya.
5. Tambahkan detail video seperti Pilih "Ya, batasi video saya untuk penonton berusia 18 tahun ke atas" atau "Tidak, jangan batasi video saya untuk penonton berusia 18 tahun ke atas", lalu pilih Berikutnya.
6. Klik Upload untuk mempublikasikan video.

Baca Juga: Langkah Mudah Cara Ganti Nama Channel YouTube Tanpa Ubah Akun Google, Bisa Lewat Laptop atau HP

Cara Upload Video melalui iPhone dan iPad.

1. Buka aplikasi Youtube di iPhone atau iPad milikmu.
2. Klik Buat dan Pilih Upload Video.
3. Rekam video baru atau pilih video yang sudah ada dari galeri milikmu.
4. Lakukan penyempurnaan berupa pangkas video dengan menarik ujung kotak biru muda di bawah video atau tambahkan filter ke video milikmu, selanjutnya pilih Berikutnya.
5. Tambahkan detail video seperti Pilih "Ya, batasi video saya untuk penonton berusia 18 tahun ke atas" atau "Tidak, jangan batasi video saya untuk penonton berusia 18 tahun ke atas", lalu pilih Berikutnya.
6. Klik Upload untuk mempublikasikan video.

Baca Juga: Cara Mengembalikan Akun YouTube yang Diretas atau Kena Hack dengan Menghubungkan ke Twitter

Bagaimana cara Memprivat video YouTube?

Mengubah setelan privasi video.
Login ke YouTube Studio..
Dari menu kiri, pilih Konten..
Pilih video yang ingin diperbarui. Untuk melihat upload video live Anda, pilih tab Live..
Klik panah bawah di bagian "Visibilitas" lalu pilih Publik, Pribadi, atau Tidak Publik..
Simpan..

Apakah bisa mengupload video orang lain di YouTube?

Kreator hanya boleh mengupload video miliknya sendiri atau video orang lain yang izin penggunaannya mereka miliki.
Untuk meninjau dan mengambil tindakan atas kecocokan video:.
Login ke YouTube Studio..
Dari menu kiri, pilih Hak Cipta ..
Klik tab Kecocokan..
Tinjau video yang cocok. ... .
Centang kotak di samping video yang ingin Anda tindaklanjuti..

Kapan waktu yang bagus untuk upload video ke YouTube?

Jam terbaik untuk mengunggah konten bisa dikelompokkan menjadi dua waktu, yaitu di siang hari pada pukul 12 hingga 2 siang dan pada malam hari pukul 8 hingga 9 malam. Karena Indonesia memiliki tiga zona waktu, maka tetap harus disesuaikan dengan zona waktu tempat Anda berada supaya tidak terjadi kekacauan perilisan.