True Tone iPhone off apakah aman

Apakah kamu baru saja membeli iPhone X bekas? Coba cek, apakah fitur True Tone dapat kamu temukan di bagian pengaturan?

Jika tidak, kamu harus terima nasib dan percaya bahwa iPhone X tersebut sudah mengalami penggantian layar atau LCD.

Kenapa hal tersebut dapat terjadi? Fitur True Tone di iOS 12 kabarnya sudah bisa mendeteksi perangkat keras layar dan mesin utama di iPhone.

Diskusi mengenai hal ini sempat ramai di laman iFixit terutama sejak Apple merilis iOS 12 tahun lalu.

Namun di Indonesia, masalah True Tone hilang di iPhone X atau iPhone 8 baru ramai belakangan ini.

Menurut catatan di iFixit, teknologi Ambient Light Sensor di iPhone 8 hingga yang paling baru dapat mengenali kode khusus dari setiap mesin iPhone (Logicboard) dan harus cocok agar dapat berfungsi dengan baik.

What causes this is that the little display chip on the screen is paired to the logic board via ID. Each screen has a different ID and if that does not match the ALS (Ambient Light Sensor) / True tone will not work.

Baca Juga: (Video) Merakit Sendiri iPhone X dari Suku Cadang di Pasar Tiongkok, Murah!

True Tone iPhone off apakah aman

iPhone X yang sudah ganti layar dan fitur True Tone hilang

Itu artinya jika kamu mengganti layar iPhone X dengan layar dari perangkat iPhone X lainnya, fitur True Tone dan Autobrightness tidak akan tampil.

Namun jika proses penggantian ini dilakukan oleh Apple, ada alat khusus yang diperlukan untuk membuat layar baru dan mesin tersebut dapat diselaraskan, sehingga fitur True Tone dapat digunakan.

Alat tersebut juga dijual secara bebas oleh perusahaan REWA Technology dengan nama Ambient Light Sensor Programmer.

Belum pernah mencoba True Tone? Fitur tersebut berguna untuk mengubah White Balance di layar perangkat iPhone dan iPad, secara otomatis sesuai dengan kondisi lingkungan tempat kamu menggunakan perangkat.

Misalkan saat bekerja di dalam ruangan dengan cahaya lampu warna kuning, TrueTone akan membuat warna putih yang tampaik di layar tetap senormal mungkin.

Bagaimana, apakah kamu sekarang punya ilmu baru untuk membedakan iPhone X yang masih menggunakan layar original dan sudah diganti?

Jangan lupa bagikan artikel ini untuk mengedukasi pengguna lain ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Pilihan

Apple .Inc terus mengembangkan fitur-fitur pada produknya, utamanya di iPhone. Sampai saat ini, fitur-fitur canggih dari iPhone sudah sangat banyak.

Salah satu fitur canggih itu adalah True Tone di iPhone. True tone ini mulai ada di iPhone 8 sampai versi terbaru. Selain iPhone, true tone ini juga tersedia di produk Apple lainnya, seperti MacBook dan iPad.

Bicara tentang true tone, mungkin belum semua orang mengetahuinya. Nah kalau Anda termasuk orang yang belum tahu, berikut akan saya jelaskan true tone iPhone dengan lengkap.

  • Apa itu True Tone iPhone?
  • Cara Mengaktifkan True Tone iPhone
  • Cara Kerja True Tone di iPhone
  • Apakah True Tone Harus Dinyalakan?
  • Apakah True Tone iPhone Aman Kalau Kita Off?
  • Akhir Kata

True Tone iPhone off apakah aman

True Tone iPhone adalah sebuah fitur yang berfungsi untuk menyesuaikan kecerahan layar tergantung dengan kondisi lingkungan Anda.

Contohnya ketika Anda berada di lingkungan yang terang, biasanya layar iPhone akan mengatur kecerahannya secara otomatis ke nuansa dingin atau kebiruan.

Sedangkan kalau Anda berada di lingkungan gelap, layar iPhone akan mengatur kecerahannya ke nuansa hangat atau kekuningan.

Adanya fitur ini, karena Apple ingin memberikan kualitas kecerahan layar terbaik untuk pelanggannya. Salah satunya lewat fitur true tone yang membuat warna layar tetap konsisten meskipun Anda berada di lingkungan berbeda.

Cara Mengaktifkan True Tone iPhone

Bagi Anda yang sudah memakai iPhone 8 ke atas, umumnya fitur true tone ini sudah aktif secara default.

Tapi kalau Anda tidak sengaja mematikannya dan tidak tahu cara mengaktifkannya kembali tenang saja.

Anda bisa ikuti cara mengaktifkan true tone iPhone lewat panduan berikut:

  1. Buka menu Settings di iPhone.
  2. Pilih menu Tampilan & Kecerahan.
  3. Di kolom Kecerahan, silakan geser toggle ke kanan pada menu True Tone untuk mengaktifkannya.
  4. Selesai. True Tone secara otomatis menyala.

Selain bisa mengatur lewat menu settings, Anda juga bisa mengaktifkan true tone lewat panel notifikasi. Caranya seperti berikut:

  1. Usap layar atas ke bawah sampai muncul panel notifikasi.
  2. Kemudian buka menu Control Center.
  3. Lalu ketuk opsi True Tone untuk mengaktifkannya.
  4. Selesai.

Cara Kerja True Tone di iPhone

Fitur true tone bekerja dengan memanfaatkan geolokasi, waktu dan sensor multi-channel canggih yang bisa mengetahui intensitas cahaya di lingkungan Anda.

Dengan ini, nantinya layar Anda bisa menghasilkan kecerahan layar secara otomatis. Kemudian dari teknologi ini, proses kerjanya juga terlihat sangat smooth.

Dan perlu diketahui juga, meskipun sensor fitur ini memakai daya baterai, tapi jumlah konsumsinya tidak terlalu banyak.

Apakah True Tone Harus Dinyalakan?

True tone cukup penting untuk dinyalakan, kalau Anda ingin menjaga kesehatan mata. Apalagi kalau Anda sering beraktivitas di luar rumah.

True tone juga bisa membantu Anda agar bisa melihat layar secara lebih jelas ketika sedang di luar ruangan.

Karena seperti yang kita tahu, kondisi cahaya di lingkungan luar bisa berubah-ubah tergantung tempat Anda berada. Dengan mengaktifkan true tone, Anda tidak perlu repot-repot lagi mengatur kecerahan layar iPhone secara manual.

True tone akan mengatur kecerahan layar secara otomatis, guna menjaga kesehatan mata Anda sesuai lingkungan sekitar.

Selain itu, fitur true tone juga tidak terlalu banyak mengkonsumsi daya baterai kok. Sehingga Anda tidak usah khawatir baterai iPhone akan boros ketika fitur true tone ini aktif.

Apakah True Tone iPhone Aman Kalau Kita Off?

Kalau Anda tidak ingin memakai fitur true tone, bisa dinonaktifkan kok. Caranya seperti di atas, hanya saja Anda perlu menggeser toggle True Tone ke kiri atau matikan via panel notifikasi.

iPhone Anda tetap aman meskipun tanpa mengaktifkan true tone. Hanya saja, kecerahan layar akan bersifat konsisten meskipun Anda berada di lingkungan cerah maupun gelap.

Sehingga bisa membuat mata Anda kurang nyaman saat berada di lingkungan yang kurang tepat. Selain masalah kenyamanan mata, tidak ada masalah lainnya kok kalau memang Anda ingin mematikan fitur ini.

Akhir Kata

True Tone adalah sebuah fitur yang berfungsi untuk mengatur kecerahan layar iPhone ke nuansa dingin atau hangat secara otomatis.

Fitur ini mengandalkan teknologi gelokasi, waktu dan sensor multi-channel yang bisa menangkap intensitas cahaya di lingkungan Anda. Adanya fitur ini, juga bisa membuat mata Anda tetap nyaman menatap layar.

Sekian pembahasan yang bisa saya sampaikan mengenai true tone di iPhone. Tapi kalau ada pembahasan yang kurang Anda mengerti, jangan sungkan untuk bertanya lewat kolom komentar ya.

Semoga bermanfaat.

Bagaimana jika true tone iPhone off?

Jika Anda mematikan True Tone, layar akan menjaga warna dan intensitas tetap konstan, terlepas dari perubahan cahaya sekitar. Anda juga dapat menyalakan Night Shift, yang akan menyesuaikan warna tampilan ke arah spektrum yang lebih hangat, sehingga membuat layar lebih nyaman dipandang.

Apakah true tone pada iPhone penting?

Fungsi True Tone bakal lebih terasa saat sedang membaca tulisan atau artikel di iPhone dalam ruangan dengan kondisi pencahayaan yang gelap. Warna cahaya yang jadi lebih bernuansa temaram bakal membuat mata pengguna bisa lebih nyaman saat menatap layar iPhone, sebagaimana dilansir laman resmi Apple.

Apa efek truetone off?

Istilah True Tone ON menandakan bahwa iPhone memiliki dan dapat menggunakan fitur True Tone, sedangkan True Tone OFF secara menandakan bahwa iPhone bahwa iPhone tersebut tidak dapat menggunakan fitur True Tone.

Kenapa true tone iPhone mati?

Software dan Hardware Bermasalah Fitur true tone tidak berfungsi bisa jadi karena software pada iPhone kalian bermasalah. Seperti yang sudah kalian ketahui bahwa Apple memberikan software khusus untuk produk-produknya. Jika software tersebut tergantikan oleh yang tidak asli, maka fitur yang ada akan ikut bermasalah.