Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Ingin tahu bagaimana cara instalasi Windows 7..?? Berikut ini panduan instal ulang Windows 7 yang bisa kamu ikuti dengan mudah.

Bagi kamu yang ingin menginstal sistem operasi sendiri, berikut ini WinPoin bagikan cara instalasi Windows 7 lengkap beserta dengan gambarnya. Artikel ini bertujuan untuk membantu seorang pemula yang baru saja membeli komputer, laptop atau notebook, yang ingin tahu cara nginstall Windows 7 — atau bagi siapapun yang ingin bisa instal ulang Windows 7 sendiri.

Disini WinPoin menggunakan Windows 7 Ultimate, yang bisa juga kamu aplikasikan untuk versi Windows 7 lainnya seperti Pro, Home, ataupun Starter.

Cara Instalasi Windows 7

Pertama-tama yang kamu butuhkan adalah CD/DVD-ROM (Bila kamu membeli komputer, laptop atau notebook sudah disediakan) dan DVD installasi dari Windows 7. Kalau kamu tidak memiliki CD/DVD-ROM, seperti misalkan saja netbook, kamu bisa menginstal Windows 7 dengan menggunakan Flashdisk. (Baca: Cara Instalasi Windows 7 dengan Flashdisk)

Jika kamu sudah memiliki kedua hal yang dibutuhkan diatas, sekarang saatnya menginstall Windows 7.

Langkah pertama nyalakan komputer, ketika komputer booting. Tekan Esc untuk memasuki Boot Menu (setiap BIOS mempunyai cara yang berbeda-beda untuk membuka Boot Menu, namun secara deafult biasanya menggunakan tombol Esc). Kemudian masukkan DVD installasi Windows 7 ke CD/DVD-ROM.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Setelah itu pilih Boot Menu melalui CD/DVD-ROM Drive, gunakan arah untuk memilih yang diakhiri dengan Enter.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Tunggu sampai loading dari booting installasi Windows 7 selesai.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Jika kamu berhasil maka kamu akan memasuki window Instal Windows 7, pilih bahasa, zona waktu dan input keyboard yang kamu gunakan dan klik Next.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Kemudian klik Install now untuk memulai proses installasi Windows 7.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Berikan centang pada I accept the license terms, caranya dengan mengklik dan kemudian klik Next.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Lalu klik Custom (advanced) untuk menginstall Windows 7, kalau kamu menggunakan Windows XP dan ingin menjadikannya Windows 7. Kamu bisa memilih Upgrade.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Pilih partisi yang akan kamu install Windows 7, bila kamu hanya memiliki satu partisi saja. Sebaiknya kamu memecah partisi dengan menggunakan Drive options, kemudian install Windows 7 pada partisi yang berada diatas sendiri atau primary disk dan tekan Next.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Tunggu sampai proses instal Windows selesai, kemudian komputer akan restart jika proses installasi selesai.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Ketika komputer menyala kembali, kamu diminta untuk memasukkan nama dan nama komputer dan klik Next jika sudah.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Kalau komputer kamu sangat rahasia dan tidak ingin orang lain dapat mengaksesnya, kamu bisa memberikannya password pada tahap ini. Namun jika kamu tidak ingin memberikan password, kosongkan saja dan klik Next.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Kemudian isikan product key yang tertera pada wadah DVD installasi Windows 7 dan klik Next.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Setelah itu kamu disuruh untuk melakukan setting Windows Update secara otomatis, bila kamu tidak menginginkan Update maka pilih Ask me later. Kalau kamu ingin update yang penting-penting saja pilih Install important updates only. Atau kamu bisa memilih use recommended settings untuk update Windows secara berkala.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Lalu setting jam dan tanggal dan jua time zone, setelah itu klik Next.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Kalau kamu terhubung dengan koneksi internet atau jaringan lokal, akan ada permintaan untuk menyetting.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Kemudian tunggu sampai proses setting selesai.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Taratatt….tataaaa….kamu selesai melakukan instalasi Windows 7.

Panduan cara menginstall windows 7 untuk pemula lengkap dengan gambar

Mudah bukan cara instalasi Windows 7 ini? Jika kamu memiliki pertanyaan seputar cara instal ulang Windows 7 diatas, silakan bertanya atau berkonsultasi melalui Twitter @WinPoin. Selamat mencoba

  ⚡️ 3 JUTAAN! 7 Alasan Kenapa Beli OPPO A76 (Review)  

SUBSCRIBE CHANNEL KEPOIN TEKNO

NB: Subscribe channel Kepoin Tekno agar tidak ketinggalan berbagai info menarik dan bermanfaat seputar teknologi, setiap hari.

Langkah

Langkah-langkah Menginstal Windows 7 Lengkap.
Nyalakan Komputer atau Laptop, kemudian masuk ke Menu “BIOS”. ... .
Masuk Menu BIOS. ... .
Atur Booting. ... .
Simpan Pengaturan. ... .
Mulai Booting. ... .
Tunggu proses sistem. ... .
Pilih Bahasa. ... .
Mulai Proses Instal..

Apa saja yang dibutuhkan untuk instal ulang Windows 7?

Persyaratan sistem Windows 7.
prosesor 1 gigahertz (GHz) atau yang lebih cepat 32-bit (x86) atau 64-bit (x64) *.
1 gigabyte (GB) RAM (32-bit) atau 2 GB RAM (64-bit).
Ruang hard disk 16 GB tersedia (32-bit) atau 20 GB (64-bit).
DirectX 9 perangkat grafik dengan WDDM 1,0 atau driver yang lebih tinggi..
Cara Install Ulang Windows 7 Melalui FlashDisk.
Masukkan Flashdisk berisi installer Windows 7..
Nyalakan PC yang BIOS-nya sudah diatur untuk booting awal ke flashdisk/removable disk..
PC atau laptop akan melakukan booting awal. Klik tombol apa saja pada keyboard. Anda harus cepat karena waktunya hanya 5 detik..

Langkah

Cara install ulang Windows 7 dan Windows 7 Ultimate.
Update. ... .
Upgrade. ... .
3. Clean install. ... .
Backup data Anda. ... .
2. Siapkan flashdisk bootable Windows 7. ... .
3. Jalankan instalasi Windows 7. ... .
Mulai instalasi. ... .
Pilih jenis instalasi..