Cara membuat video masak - dengan hp

Buat video masak lewat TikTok atau Instagram memang sedang tren. Di sini ada tips untuk cara buat video resep masakan supaya terlihat lebih keren.

Masak adalah salah satu kegiatan yang identik sama cewek. Walau begitu, tidak sedikit lho cowok yang handal memasak. Hehehe.

Cara membuat video masak - dengan hp

Terkadang orang yang bisa masak pengen berbagi resep mereka ke orang lain. Kalau cuma lewat foto, mungkin rasanya kurang efektif. Lebih seru dan mudah kalau bikin tutorial dalam bentuk video.

Membuat video resep masakan di TikTok dan Instagram memang seru, karena lebih singkat, padat, dan lucu. Nah, kali ini kami berbagi tips cara buat video resep masak di TikTok atau Instagram yang layak kamu perhatikan.

Cara membuat video masak - dengan hp
Sumber Gambar : Dreamstime

Cara Buat Video Masak di TikTok dan Instagram

1. Buat Rencana yang Matang

Untuk membuat video memasak yang keren, dibutuhkan pula perencanaan yang matang. Bisa kalian mulai dari memilih peralatan terbaik yang ada. Misalnya: Apa pakai 1 atau 2 smartphone, minta bantuan teman atau pakai tripod, dll.

Sementara untuk bahan, pastikan bahan yang kalian pakai masih fresh. Sehingga warnanya akan terlihat segar dan cantik. Masakan pun juga bisa terlihat lebih bagus nantinya.

Oya, perhatikan juga lokasi pengambilan gambar. Kalau di dapur, pastikan dapur kalian rapi dan bersih ya. Kalian juga bisa coba memasak di luar ruangan. Cukup cari spot yang bersih dan terlihat artistik saja.

2. Gunakan Variasi Sudut Pengambilan Gambar

Kebanyakan video memasak biasanya mengambil gambar dari atas. Metode ini akan membuat bahan yang dimasukkan dan proses memasak bisa terlihat jelas. Tapi kalian juga bisa sudut yang lain kok.

Misalnya dari atas dan depan. Jadi selain memperlihatkan tangan saat memasak, penonton juga bisa melihat wajah kalian saat memasak. Kan lebih menarik.

Supaya lebih oke, jangan lupa pertimbangkan latar belakang ya. Kalau mau aman, kalian bisa pilih latar belakang putih. Atau kalau di luar ruangan, bisa pilih latar belakang yang terlihat asri (di taman atau dekat kolam renang).

3. Tunjukan Setiap Bahan Ketika Membuat Masakan

Menunjukkan bahan makanan sebelum memasak memang sudah tradisi dari zaman dulu. Hal ini akan membuat penonton paham apa saja bahan yang kalian gunakan. Mereka juga bisa mencatatnya.

Kalau mau keren, kalian bisa mengambil gambar bahan dari atas, supaya jelas. Jelaskan satu per satu nama bahan serta takaran yang kalian pakai lewat omongan dan tulisan.

4. Tunjukkan Proses Pengolahan Makan yang Penting

Memasak pasti membutuhkan waktu yang lama. Tidak mungkin kan penonton melihat selama berjam-jam hanya untuk menonton kalian masak. Oleh karena itu, ambil saja proses pengolahan yang penting. Supaya video lebih singkat, padat dan jelas.

Misalnya, hindari merekam bagian mengupas sayur. Kalau mau sedikit kreatif, kalian bisa memberi tampilan sebelum pengolahan tertentu (misal mengupas sayur tadi), lalu kalian jentikkan jari, dan tunjukkan hasilnya. Singkat, padat, tapi lucu.

Menunjukkan proses pengolahan masakan khusus juga perlu. Apakah makanan itu dipanggang, deep fried, atau dikukus; apakah bahan dicampur dengan mixer atau diuleni; dll. Dengan begitu penonton tahu persis langkah tersebut. Kamu juga bisa memberitahu alternatif pengolahannya.

5. Gunakan Time-lapse dan Slo-mo

Nah, untuk mempersingkat video, kalian bisa coba pakai fitur time-lapse. Biasanya, fitur ini sudah ada di smartphone kok. Tapi kalau belum ada, kalian bisa pakai aplikasi edit video untuk membuat time-lapse. Fungsinya bisa mempercepat adegan.

See also

Cara membuat video masak - dengan hp

Di sisi lain, ada juga beberapa bagian yang perlu efek slow-mo. Contohnya saat menampilkan masakan yang sudah jadi satu saat memberi garnish. Kalian bisa memberi efek slow-mo supaya masakan terlihat jelas dan menggiurkan. Tentu juga lebih dramatis.

6. Tampilkan Hasil Masakan Di Awal dan Akhir Video

Kalau menampilkan hasil masakan di akhir video, sudah pasti wajib ya. Tapi perlu kah menampilkan hasil masakan di awal video? Perlu banget.

Karena orang akan merasa penasaran tentang bagaimana cara membuat masakan seenak itu. Oleh karena itu, usahakan menampilkan bagian masakan yang kelihatan enak. Supaya membuat orang penasaran dan mau nonton video kalian.

7. Pilih Adegan dan Edit Seefisien Mungkin

Intinya di sini kalian harus mengedit video menjadi sepraktis mungkin. Karena video nanti bakal kalian unggah ke TikTok atau Instagram, so pasti durasi video juga bakal lebih pendek, yaitu tidak lebih dari 60 detik. Mayoritas sih, orang-orang lebih suka video pendek berdurasi 30 detik.

Pilih rekaman video dengan adegan yang punya fungsi. Kalau kamu melakukan langkah 1 sampai 6, kamu akan punya bahan rekaman video yang komplit untuk diedit. Potong durasi klip video bila perlu. Kalau ingin tampilan bujur sangkar, bisa juga kamu crop video tersebut.

8. Rajin Latihan

Percobaan pertama mungkin hasilnya kurang maksimal. Tapi kalian jangan menyerah ya. Kalau pengen mendapatkan hasil yang maksimal, memang perlu latihan yang maksimal juga.

Skill memasak kan sudah punya. Kalian hanya perlu memantap skill pengambilan gambar saja. Latih urutan pengambilan gambar supaya kesalahan berkurang. Perhatikan adegan-adegan yang fungsional. Sampai kamu punya pola yang pas.

Kalau sudah lancar, kalian bisa coba gaya pengambalian lainnya. Siapa tahu nanti kalian bisa mendapatkan gaya yang unik. Kan bisa jadi ciri khas video kalian nantinya.