Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali

Jakarta -

Dalam notasi musik, nada digambarkan oleh sebuah not. Notasi musik standar saat ini adalah notasi balok yang disandarkan pada paranada dengan lambang yang menunjukkan durasi dan ketinggian nada.

Menurut buku Seni Budaya untuk kelas IX, tinggi nada digambarkan secara vertikal, sedangkan waktu digambarkan secara horizontal. Yuk ketahui lebih lanjut mengenai pengertian, fungsi, dan cara membaca not balok.

Pengertian Not Balok

Not balok adalah notasi atau disebut dengan not yang disimbolkan dengan simbol-simbol notasi. Simbol dari not balok ini bersifat universal, yaitu berlaku di seluruh dunia.


Menurut Wahyu Purnomo dalam buku Terampil Bermusik, notasi balok merupakan simbol atau tanda untuk menyatakan tinggi rendahnya suara. Keterangan diwujudkan dalam suatu gambar not.

Musical note atau not balok disebut juga notasi mutlak, sebab memiliki patokan nada tetap (a=44 Hz). Hasilnya, not sangat efektif digunakan sebagai panduan bermain musik.

Notasi balok juga bisa diartikan sebagai sistem penulisan karya musik yang dituangkan dalam suatu lambang. Gambar menjelaskan bunyi dalam not balok, sesuai dengan sifat tinggi rendah atau pun sifat bunyi yang dilambangkan.

Sejarah Not Balok

Perubahan-perubahan yang terjadi dalam nada dipengaruhi ahli teori musik abad pertengahan yang prinsipnya menjadi dasar notasi musik barat modern bernama Guido. Mulai dari paranada (tempat meletakkan not balok) hingga notasi abjad dalam not balok.

Menurut WQXR, Guido yang adalah seorang biarawan bernama Arezzo yang pindah ke kota Tuscan. Guido berkontribusi besar pada kemampuan Eropa Barat dalam mengekspresikan musik, dia mengatur nada ke dalam kelompok yang disebut heksakord (do-re-mi-fa..).

Dia juga mengembangkan metode untuk mencatat konsep-konsep yang lebih akurat. Guido mengunjungi biara dan mengamati parahnya para penyanyi muda mempelajari nyanyian dalam repertoar (opera). Jadi, dia memikirkan alat yang bisa untuk bernyanyi bersama.

Dahulu, paranada memiliki hanya empat baris, bukan lima seperti sekarang yang telah diubah oleh Guido. Salah satunya ditandai dengan indikator kunci C atau F yang menunjukkan posisi nada tetapnya. Dua garis itu diwarnai kuning untuk C dan merah untuk F.

Menurut Britannica, sebelum Guido, notasi abjad juga menggunakan huruf a sampai p yang digunakan di Perancis sejak tahun 996. Namun sistem Guido menggunakan serangkaian huruf kapital, kecil dan huruf ganda dari a sampai g.

Semua batang, titik dan coretan mungkin tampak sederhana, namun membentuk bahasa yang kompleks untuk menyampaikan beberapa ide kreatif. Tanpa notasi, komposer tak bisa menyampaikan ide kompleks yang diperlukan untuk menghidupkan sebuah lagu.

Cara Membaca Not Balok

Mengutip Music Notes Now, berikut langkah-langkah membaca not balok:

1. Pelajari Simbol Dasar Notasi Musik

Musik terdiri dari berbagai simbol, yang paling dasar adalah, staff (garis paranada), kunci musik dan nada. Semua musik memiliki komponen dasar ini. Untuk mempelajari cara membaca musik, kamu harus membiasakan diri dengan ilmu dasar ini.

Paranada terdiri dari lima baris dan empat spasi. Masing-masing baris dan spasi mewakili huruf yang berbeda yang menggambarkan not. Lembaran not musik digambarkan oleh garis dan spasi diberi nama A-G.

2. Ambil Ketukan

Untuk memainkan musik, kamu perlu mengetahui irama lagu, ketukan yang digunakan saat bertepuk tangan atau mengetuk kaki bersama dengan sebuah lagu. Saat membaca sebuah musik, irama lagu disajikan mirip pecahan, dengan nomor atas dan bawah.

Angka atas memberi tahu berapa banyak ketukan dalam satu takaran, ruang di antara setiap garis vertikal (bar). Angka tersebut memberitahu nilai dari setiap ketukan.

3. Mainkan Melodi

Tangga nada dibuat dari delapan nada yang berurutan, misalnya tangga nada C mayor terdiri dari C, D, E, F, G, A, B. Jarak antara nada pertama tangga nada C mayor dan nada terakhir adalah contoh satu oktaf.

Setiap nada dari nada C mayor berhubungan dengan tuts putih pada sebuah keyboard. Perhatikan, saat nada naik dan bergerak ke kanan pada sebuah keyboard, nada akan menjadi lebih tinggi.

4. Belajar dengan Fitur Gratis

Unduh aransmen 'Mary Had a Little Lamb' secara gratis. Ada berbagai hits populer seperti Let it go dari Frozen, Hallelujah oleh Leonard Cohen dan masih banyak lagi. Kamu bisa belajar sedikit demi sedikit dengan memainkan lagu ini.

Fungsi Not Balok

Menurut buku Seni Budaya dan Keterampilan Kelas 3 SD, fungsi notasi balok adalah untuk mempelajari cara bermain musik. Tempat notasi balok disebut sangkar nada atau paranada, yang terdiri dari lima garis sejajar dan empat spasi dengan jarak yang sama.

Notasi Balok merupakan tanda untuk menyatakan tinggi rendahnya nada dalam sebuah gambar. Bagian-bagian notasi balok terbagi menjadi tiga, yaitu bendera, tangkai dan kepala.

Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
Not balok (Repository Kemdikbud). Foto: Elmy Tasya Khayrally/detikcom.

Contoh Not Balok

Mengutip buku Seni Budaya untuk kelas IX, paranada yang bergaris lima digunakan sebagai dasar not balok. Not ditempatkan pada paranada dan dibaca dari kiri ke kanan. Penulisan not diikuti dengan keterangan tempo, ketukan, dinamika dan instrumentasi.

Durasi nada dilambangkan dengan nilai not yang berbeda-beda. Sementara tinggi nada dilambangkan dalam posisi not secara vertikal pada paranada.

Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
Not balok (Cara Praktis Berimprovisasi pada Keyboard oleh Hendro SD). Foto: Elmy Tasya Khayrally/detikcom.

Simak Video "Ada Terduga Teroris, Standar Masuk MUI Dipertanyakan"


[Gambas:Video 20detik]
(elk/row)

A. Pengertian Notasi Balok
Notasi balok adalah Sistem penulisan lagu atau karya musik lainnya yang dituangkan dalam bentuk gambar. Gambar-gambar yang melambangkan bunyi tersebut dituliskan dalam Not balok sesuai dengan tinggi-rendah dan sifat bunyi yang dilambangkan.

Dalam materi not balok kita mengenal beberapa istilah yang terdapat didalam materii-materi not balok, seperti paranada, tanda kunci, birama, garis birama, bar, dan garis penutup. Perhatikan gambar berikut.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali

Istilah dalam not balok

Keterangan gambar :

  1. Paranada adalah lima garis lurus yang berjajar mendatar dan berjarak sama. Paranada digunakan untuk menulikan lambang-lambang bunyi sesuai dengan sifat nada yang dilambangkan.
  2. Tanda kunci adalah tanda untuk menetapkan letak salah satu nada dalam Not-balok. Untuk menulis partiur gitar digunakan tanda kunci G, artinya dalam not balok tersebut nada G terletak pada garis ke-2.
  3. Birama adalah gerak melody yang teratur dalam sebuah lagu atau karya musik lainnya. dalam contoh diatas dituliskan birama 3/4 artinya dalam setiap ruas birama bernilai tiga ketuk dengan satuannya adalah not 1/4.
  4. Garis birama adalah garis yang dituliskan secara tegak lurus dengan paranada yang berfungsi untuk membatasi antar ruas birama yang satu dengan ruas birama yang lainnya.
  5. Bar (ruas birama) adalah ruas yang terdapat diantara dua garis birama. bar berfungsi untuk menuliskan not sesuai denga birama yang dipergunakan. nilai not dalam suatu bar selalu sama. mungkin sobat sering menjumpai nilai not yang terdapat pada bar pertama dan bar terakhir berbeda dengan bar-bar lainnya. tetapi apabila nilai not yang terdapat pada kedua bar tersebut sobat jumlahkan, maka akan sama dengan bar-bar lainnya.
  6. Garis penutup adalah dua buah garis tebal tipis yang dituliskan tegak lurus dengan paranada yang berfungsi sebagai petunjuk  berakhirnya sebuah lagu atau karya musik lainnya.

B. Letak Not dalam Paranada

Sebelum kita belajar jauh mengenai notasi balok maka terlebih dahulu kita harus benar-benar memahami nama dan letak not dalam paranada. Letak not dan paranada sangat tergantung pada dari sifat nada yang dilambangkan. untuk menuliskan nada rendah ataupun nada tinggi, dimana 5 garis paranada sudah tidak dapat lagi mampu menampungnya, maka kita dapat menuliskannya dengan menggunakan garis-garis bantu not dalam paranada, Perhatikan gambar berikut ini.

Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali

Garis bantu not dalam paranada

C. Bentuk dan Nilai Not Serta Tanda Diam.

Sebuah not dapat mempunyai nilai 1/2 ketuk, 1 ketuk, 2 ketuk, 4 ketuk dan sebagainya. Hal ini tergantung dari birama yang dipergunakan sebagai satuan ketuknya. Dalam bab ini kita akan mempelajari bentuk dan nilai not serta tanda diam dengan menggunakan birama per-empat. artinya, Not yang dijadikan sebagai satuan ketuknya adalah Not 1/4. Perhatikan gambar berikut.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali

Bentuk dan nilai not serta tanda diam

Bila dibaca bentuk dan nilai Not serta tanda Diam kurang lebih adalah seperti yang ditunjukan pada gambar dibawah ini.

Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali

 Pengenalan dan Pembelajaran Not Balok


Ada dua macam not, yaitu not balok dan not angka. Not angka, sesuai namanya dilambangkan dengan angka-angka. Sedangkan not balok dilambangkan dengan bulatan-bulatan, baik bertangkai ataupun tidak yang diletakkan di dalam garis-garis paranada

Struktur Not Balok



Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
Untuk menulis not balok kita memerlukan garis-garis paranada yang berjumlah lima garis. Urutan dihitung dari bawah ke atas.


Di dalam paranada terdapat garis-garis yang memisahkan not-not dengan jumlah ketukan sesuai tanda birama yang ada misalnya 4/4 maka setiap 4 ketukan dipisahkan oleh garis yang disebut garis birama atau garis bar.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
Pada setiap garis dan di antara garis-garis, kita tempatkan not atau nada-nada c, d, e, f, g, a, b, c dst. Penempatan sesuai dengan kunci yang kita gunakan, misalnya do=c maka pada garis 1 terletak nada 3 (mi) atau e. Pada awal paranada biasanya kita menempatkan "kunci" yang disebut "clef". Ada bermacam-macama clef: treble, bass, tenor, dan alto. Namun biasanya yang umum digunakan adalah clef treble dan bass.


 

 Clef treble        

 

 Clef bass Penggunaan clef treble dan bass secara bersamaan disebut "grand staff"


Menempatkan Not dalam Paranada.

Penempatan not-not dalam paranada harus memperhatikan kunci yang digunakan, misalnya dengan cleff treble, do=c maka kita harus menambahkan satu garis di bawah. Di bawah garis tambahan masih bisa ditambah lagi, demikian juga ke atas masih bisa ditambah lagi sesuai dengan kebutuhan not rendah atau tinggi yang dibutuhkan dalam sebuah lagu, memerlukan berapa oktaf. Satu oktaf terdiri dari 8 nada. c, d, e, f, g, a, b, c, d, e, f, g, a, b, c, dst.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
                              c     d     e     f      g     a     b     c                                  1     2     3     4     5     6      7    i

Lambang-Lambang Not Balok.

Not Penuh (1) = nada 4 ketuk. Gambar bulatan kosong.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
Not Setengah (1/2) = 2 ketuk.Gambar bulatan kosong dengan tiang.


Not Seperempat (1/4) = 1 ketu. Gambar bulatan dihitamkan dengan tiang.


Not Seperdelapan (1/8) = 1/2 ketuk. Gambar bulatan dihitamkan, tiang, bendera 1.


Not Seperenambelas (1/16) = 1/4 ketuk. Gambar bulatan dihitamkan, tiang, bendera 2.


Tanda Titik.

Tanda titik ditempatkan di belakang not balok. Nilai tanda titik adalah setengah dari not di depannya. Bila not di depannya adalah not penuh (1) = 4 ketuk, maka tanda titik bernilai setengah (1/2) = 2 ketuk, dan seterusnya.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
          4+2=6 ketuk              2+1=3 ketuk       11/2 ketuk   3/4 ketuk

Tanda Diam

Tanda diam adalah tanda yang melambangkan sebuah lagu harus berhenti baik di tengah maupun di akhir sebuah lagu. Tanda diam dalam notasi do, re, mi, dilambangkan dengan angka 0. Dalam not balok tanda diam mempunyai lambang-lambang sesuai dengan nilai atau lamanya diam.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
Tanda diam 4 ketuk                2 ketuk        1 ketuk     1/2     1/4

Tempo dan Dinamik.

Cressendo < artinya lagu dinyanyikan menguat / mengeras. De Cressendo > artinya lagu dinyanyikan melembut. Vivace artinya gembira, hidup. Adagio artinya amat sangat lambat. Prestissimo artinya amat sangat cepat. Largheno artinya lambat. Di Marcia artinya seperti orang berbaris. Maestoso artinya khidmad, agung, dan mulia. Con brio artinya semangat bergelora. Allegreto artinya ringan, hidup, dan gembira. Con bravura artinya gagah. ff = fortissimo artinya sangat keras. pp = pianissimo artinya sangat lambat p = piano artinya lambat/lembut Pertama kali yang perlu diperhatikan dalam membaca not adalah kuncinya (clef). Kunci terletak di paling kiri garis paranada. Ada tiga macam kunci yaitu kunci G, kunci F, dan kunci C.


Berikut ini kunci yang terdapat dalam notasi balok kecuali
(dari kiri ke kanan: kunci G, kunci F, kunci C alto, dan kunci C tenor) Kunci yang paling sering digunakan adalah kunci G dan kunci F. Pada kunci G, letak nada G adalah garis paranada yang dilewati lengkungan spiral kunci G. Sedangkan pada kunci F, letak nada F adalah garis paranada yang berada di antara dua titik kunci F. Selanjutnya setiap naik 1 (memotong garis, kemudian di antara garis, dst), nada akan bertambah tinggi 1. Urutan nadanya adalah sebagai berikut: C-D-E-F-G-A-B-C’ (terus berulang) Di depan setiap not, terkadang ditambahkan simbol ? (flat/mol) dan ? (sharp/kres). ? akan menurunkan nada di sebelah kanannya sebanyak 1/2 nada. Sedangkan ? akan menaikkan nada di sebelah kanannya sebanyak 1/2 nada. Untuk mengembalikan nada yang telah turun/ naik dapat ditambahkan simbol ? (natural). Jika sebuah nada diturunkan setengah, misalnya A, di sebelah kanan A akan ditambahkan simbol ?. Sehingga namanya berubah dari A menjadi A? yang dibaca As. Sebaliknya jika nada dinaikkan setengah, misalnya C, di sebelah kanan C akan ditambahkan simbol ? menjadi C? yang dibaca Cis.

Not-not bila dirangkai dapat membentuk sebuah lagu. Biasanya untuk menuliskan sebuah lagu, digunakan dua macam cara penulisan not yaitu dengan menggunakan not balok (bulatan-bulatan yang tersusun dalam garis paranada) dan not angka (dengan menggunakan angka).