Apakah yang dimaksud dengan skala prioritas apa saja yang mempengaruhi dalam menyusun skala prioritas?

Waktu baca: 3 menit

Sudahkah kamu mengenal apa yang dimaksud dengan skala prioritas? Apa manfaatnya bagi bisnis? Dan, bagaimana cara menyusunnya dengan benar?

Menjalankan sebuah bisnis di tengah gempuran persaingan memang butuh sebuah rencana. Kurangnya perencanaan, maka Kamu harus siap untuk menghadapi pahitnya kegagalan.

Tidak hanya itu saja, Kamu berisiko mengalami kesulitan untuk bangkit. Alasannya, Kamu tidak mengetahui apa yang seharusnya Kamu lakukan.

Sederhananya, Kamu tidak memiliki kejelasan langkah yang mana membuat perjalananmu tampak membingungkan. Jika tidak menginginkannya, susunlah skala prioritas dengan cermat.

Apa Itu Skala Prioritas

Apakah yang dimaksud dengan skala prioritas apa saja yang mempengaruhi dalam menyusun skala prioritas?
Skala prioritas. Photo by Pexels

Apa yang dimaksud dengan skala prioritas? Secara umum, istilah ini dipahami sebagai daftar yang tersusun dari berbagai ukuran sesuai dengan tingkat kebutuhan seseorang.

Susunan ini memungkinkan seseorang dapat menentukan kebutuhan mana yang perlu didahulukan lantaran sifatnya sangat penting. Sebaliknya, seseorang pun dapat menunda hal lain yang dinilai bisa ditunda.

Skala prioritas kebutuhan ini pun sering diterapkan dalam dunia bisnis. Penerapannya tidak ubahnya sebagai sebuah strategi. Yakni memungkinkan pengelolaan bisnis yang lebih baik.

Contohnya ialah menempatkan riset pasar hingga modal untuk membuat sebuah bisnis terlebih dahulu. Setelah itu, barulah seseorang akan membuat sejumlah langkah yang dimaksudkan agar bisnis dapat beroperasi sebagaimana mestinya.

Singkatnya, ada susunan rencana yang dibedakan mana yang harus diutamakan dan ditunda. Dengan adanya susunan rencana tersebut, seseorang tidak akan mengalami kebingungan dalam melangkah ke depannya.

Baca juga: Rumus Dan Cara Menghitung Laba Perusahaan Secara Akurat

Manfaat Skala Prioritas

Apakah yang dimaksud dengan skala prioritas apa saja yang mempengaruhi dalam menyusun skala prioritas?
Manfaat skala prioritas. Photo by @furtado

Bicara mengenai kegunaan, tentunya memprioritaskan sesuatu dengan mengalahkan hal lain ada manfaatnya. Terutama bagi Kamu yang menjalankan bisnis. Di antara manfaat yang akan kamu dapat sebagai berikut.

Salah satu manfaat yang didapatkan dari seseorang ketika berhasil menyusun rancangan prioritas, seseorang akan lebih fokus. Terutama untuk merealisasikan tujuan dari pekerjaannya.

Seseorang pun tidak akan merasa terganggu. Pasalnya, apa yang dikerjakan saat itu memang sudah ditetapkan sebagai kegiatan yang paling utama.

Artinya, seseorang sudah mengerjakannya dengan benar. Tinggal fokus dan disiplin agar tujuan segera tercapai.

  • Efektif Mengerjakan Sesuatu

Adanya perencanaan membuat segala sesuatunya berjalan semakin mudah. Segala sesuatu yang berhubungan dengan kegiatan akan tergambar secara bertahap.

Ibarat sebuah tangga, Kamu sudah melihat beberapa anak tangga dari yang terbawah hingga teratas. Dan, kamu harus melewatinya dari bawah.

Begitulah gambaran dari sebuah rancangan kegiatan yang terencana. Tentu saja, gambaran ini memungkinkan pengerjaannya jauh lebih efektif. Artinya, tidak ada waktu yang terbuang percuma.

  • Pengukuran Kemajuan Bagus

Manfaat lainnya, seseorang bisa melihat progres dari sebuah tujuan. Ketika sudah mengetahuinya, seseorang pun bisa mengambil sebuah tindakan yang tepat.

Contohnya ialah menentukan kegiatan mana yang progresnya bagus dan butuh ditingkatkan pengerjaannya. Dari sini, seseorang bisa langsung mengeksekusinya agar tujuan segera tercapai.

Cara Menyusun Skala Prioritas

Apakah yang dimaksud dengan skala prioritas apa saja yang mempengaruhi dalam menyusun skala prioritas?
Cara menyusun skala prioritas. Photo by Pixabay

Untuk menentukan skala prioritas dalam bisnis yang tepat, Kamu perlu memperhatikan beberapa hal. Ini akan sangat menentukan pada bagus tidaknya penyusunannya. Di antaranya sebagai berikut.

  • Perhatikan Tingkat Urgensinya

Kamu perlu mendahulukan kegiatan apa saja yang sifatnya urgen atau mendesak. Ini harusnya dibuat daftar terlebih dahulu. Karena, hal inilah yang perlu disegerakan agar tidak mempengaruhi perjalanan bisnis.

Contohnya adalah biaya operasional dalam bisnis. Ini tentunya sangat penting dalam menemani usaha. Jadi, persiapannya harus didahulukan dibandingkan dengan kegiatan lainnya.

Sederhananya, ini berhubungan dengan pengelolaan stok. Kamu sebaiknya menilai jumlah produk yang ada. Setidaknya, jangan sampai produk tersebut kehabisan stok.

Di sini, perhatikan apa saja yang berkaitan dengan produk. Yang utama adalah bahan bakunya.

Ketika bahan bakunya termasuk sulit diperoleh, maka sangat penting untuk memasukkannya dalam daftar prioritas. Jadi, risiko habisnya stok produk dapat diminimalkan.

Pada poin ini, kamu diminta untuk menentukan apa saja langkah yang perlu ditempuh untuk mewujudkan bisnis yang maju. Di samping itu, kamu pun butuh rencana cadangan yang nantinya bisa menjadi solusi ketika rencana awal tidak berjalan semestinya.

  • Perhatikan Kesempatan dan Kemampuan

Hal lain yang juga perlu mendapatkan prioritas adalah kemampuan dan kesempatan. Keduanya memiliki pengaruh terhadap kemajuan bisnis.

Pastikan untuk menitikberatkan pada kemampuanmu. Contohnya kemampuan dalam mengelola SDM atau menyusun anggaran.

Jika memiliki ini, usahakan agar diprioritaskan. Setidaknya, Kamu akan memiliki nilai yang mana mampu dimaksimalkan untuk menjalani pekerjaan.

Sementara itu, Kamu juga perlu mengutamakan pada kesempatan. Contohnya bila ada kesempatan baik yang hanya datang satu kali untukmu, pertimbangkanlah untuk mengambilnya.

Kamu bisa mengutamakannya meskipun kamu perlu mengubah rencana di bisnis. Misalnya menunda beberapa hal.

Itulah penjelasan singkat dari apa yang dimaksud dengan skala prioritas. Pertimbangkan apa yang seharusnya dilakukan. Kemudian, kerjakan dengan penuh fokus agar kemajuan dari bisnis segera didapatkan.

Pengertian Skala Prioritas – Pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai Skala Prioritas yang meliputi pengertian skala prioritas , faktor serta cara penyusunannya , yang akan di jelaskan secara lengkap dan jelas, yuk langsung saja simak penjelasan berikut ini secara seksama .

Pengertian Skala Prioritas

Kebutuhan atau keperluan manusia tidak terbatas, yang terbatas hanyalah  berupa alat untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Oleh  karena  itu, bersikaplah secara rasional pada saat  akan memenuhi kebutuhan harian dan juga  sesuaikan dengan kondisi ataupun kemampuan individu. Buatlah prioritas sebelum membelanjakan uang anda. Arti kata  “ Rasional ” di sini bermakna untuk memenuhi kebutuhan hanya sebatas yang dibutuhkan saja.

Kedua, belilah  produk kebutuhan yang  sesuai dengan situasi budget atau keuangan yang ada. Dari narasi inilah maka muncul istilah skala prioritas. Yang merupakan sebuah istilah yang digunakan untuk  mencegah masyarakat mempunyai  budaya konsumtif yang cukup besar.

Skala prioritas merupakan sebuah  ukuran kebutuhan yang tercatat secara baik. Patokannya yaitu adalah untuk memetakan kebutuhan terpenting, sesudah  itu baru di list atau daftar kebutuhan pendukung. Kebutuhan pendukung yang di maksud adalah yaitu kebutuhan yang pemenuhan nya dapat  ditunda. Terserah pada  keberadaan uang yang ada di dompet.

Sedangkan menurut Merriam Webster, skala prioritas adalah suatu  rangkaian aktivitas atau kegiatan  penting yang pengerjaannya di lakukan pertama kali. Sesudah  selesai kemudian baru mengerjakan aktivitas atau kegiatan  selanjutnya.

Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Skala Prioritas

Apakah yang dimaksud dengan skala prioritas apa saja yang mempengaruhi dalam menyusun skala prioritas?

Tingkat Pendapatan

Pendapatan adalah penghasilan dari seseorang dalam periode tertentu. Tentunya sesudah  di potong biaya hidup dan juga  perawatan rumah dan  perabotnya. Biasanya kategori pendapatan merupakan  taksasinya yang  berjumlah sama. Baik itu periode sekarang, ataupun untuk  periode yang akan datang.

Tingkat pendapatan ini tentunya mempunyai  berhubungan dengan kemampuan manusia pada saat  memenuhi kebutuhannya. Artinya, semakin tinggi pendapatan  dari seseorang, maka peluang membeli barang keinginan juga akan  semakin besar. Namun sebaliknya, apabila  pendapatan nya sedikit, maka tentu skala prioritas harus di utamakan. Seperti contohnya , membeli baju kantor daripada membeli baju rekreasi dan lain sebagainya.

Status Sosial

Status sosial juga  dapat mempengaruhi dibuatnya skala prioritas. Semakin tinggi status sosial nya, maka kebutuhan juga akan semakin  meningkat. Contohnya adalah seorang kepala desa, dia tidak hanya wajib untuk  memenuhi kebutuhan dirinya dan keluarga, namun dia juga harus mencanangkan pemenuhan kebutuhan bagi  desa dan warga.

Lingkungan Sosial

Lingkungan sosial adalah merupakan alasan masyarakat yang  harus pintar dalam  mengatur prioritas. Karena lingkungan yang membentuk individu menjadi konsumtif. Apabila  hidup di lingkungan keluarga yang kaya, maka tentu kebutuhan yang di kejarpun akan  berbeda dengan orang yang tinggal di lingkungan miskin, seperti kebutuhan akan mobil mewah, perhiasan mahal ,  tas mahal, sepatu luar negeri dan lain sebagainya .

Menyusun Skala Prioritas

Berikut ini adalah cara yang digunakan untuk menyusun skala prioritas :

Apakah yang dimaksud dengan skala prioritas apa saja yang mempengaruhi dalam menyusun skala prioritas?

Tingkat Urgensi

Urgensi artinya adalah sebuah kepentingan atau kebutuhan yang paling vital. Pada  perspektif prioritas, urgensi merupakan sebuah  kebutuhan yang harus di penuhi terlebih dahulu. Maka dari itu, cara menyusun skala prioritas adalah dapat  tentukan terlebih dahulu kebutuhan yang urgen. Yang di letakkan di posisi pertama.

Menilai Jumlah Produk

Tinjauan terhadap suatu produk perlu di lakukan. Contohnya adalah dengan melihat apakah produk tersebut sulit untuk di dapat ataupun  sebaliknya. Apabila  sulit untuk  di dapatkan , maka perlu di masukkan ke dalam prioritas teratas. Sedangkan apabila  produk banyak di jual, maka  anda dapat menundanya.

Pertimbangan Masa Depan

Untuk menyusun skala prioritas, pastikan  bahwa wawasan yang  di arahkan pada kebutuhan jangka panjang. Jika  perlu, penuhi kebutuhan atau keperluan  yang berguna untuk masa depan. Yang menjadi ironis, ternyata masih banyak masyarakat yang  membeli produk jangka pendek hanya karena merek. Padahal, kebutuhan akan masa depan banyak masih yang terbengkalai. Seperti biaya kuliah, asuransi pendidikan anak, serta  dana kesehatan dan yang  lain – lain.

Demikianlah penjelasan tentang Pengertian Skala Prioritas semoga mudah untuk di pahami dan juga dapat menambah wawasan serta ilmu pengetahuan untuk kalian semua , terimakasih.