Video tata cara pendaftaran sbmptn 2018

Video tata cara pendaftaran sbmptn 2018

Peserta mengikuti ujian SBMPTN 2017 di ruang F-MIPA Universitas Negeri Yogyakarta, 16 Mei 2017. SMBPTN 2017 dapat diikuti oleh siswa lulusan SMA sederajat tahun 2015, 2016, dan 2017. TEMPO/Pius Erlangga

TEMPO.CO, Jakarta - Pendaftaran seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri atau SBMPTN 2018 telah dimulai. Siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi negeri (PTN) bisa melakukan pendaftaran mulai Kamis, 5 April, pukul 08.00 WIB, hingga Jumat, 27 April 2018, pukul 22.00 WIB.

"Mulai pagi ini, siswa yang ingin mengikuti seleksi masuk PTN melalui ujian tulis berbasis cetak (UTBC) atau ujian tulis berbasis komputer (UTBK) bisa melakukan pendaftaran melalui laman SBMPTN," ujar Ketua Umum Panitia Pusat SNMPTN/SBMPTN 2018 Ravik Karsidi di Jakarta, Kamis, 5 April 2018.

Baca juga: SNMPTN 2018 Bukan Segalanya, Simak 3 Jurus Mengatasi Kegagalan

SBMPTN 2018 merupakan seleksi berdasarkan hasil UTBC, UTBK, atau kombinasi hasil ujian tulis dan ujian keterampilan calon mahasiswa, serta dilakukan secara bersama di bawah koordinasi panitia pusat.

Pendaftaran SBMPTN 2018 dilakukan secara online dan bisa dilihat melalui laman http://pendaftaran.sbmptn.ac.id. Tata cara pengisian pendaftaran ujian tulis dan keterampilan dapat diunduh dari laman http://download.sbmptn.ac.id, yang dimulai pada 29 Maret 2018.

Biaya seleksi dibebankan kepada peserta sebesar Rp 200 ribu dan dapat dibayarkan melalui Bank Mandiri, BNI, atau BTN. "Biaya seleksi yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apa pun," kata Ravik.

Baca juga: Unpad Terima 6.725 Mahasiswa Baru Jalur SNMPTN dan SBMPTN

Untuk ujian tulis, baik UTBC dan UTBK, diselenggarakan pada 8 Mei 2018. Sedangkan ujian keterampilan diselenggarakan pada 9 dan/atau 11 Mei 2018.

Kelompok ujian tulis SBMPTN dibagi menjadi tiga kelompok, antara lain kelompok ujian sains dan teknologi (saintek) dengan materi ujian tes kemampuan dan potensi akademik (TKPA) dan tes kemampuan dasar (TKD) saintek. Kemudian kelompok ujian sosial dan humaniora (soshum) dengan materi ujian TKPA dan TKD soshum. Selanjutnya kelompok ujian campuran dengan materi ujian TKPA, TKD saintek, dan TKD soshum.

Untuk hasil ujian akan diumumkan pada Selasa, 3 Juli 2018, pukul 17.00 WIB, melalui laman http://pengumuman.sbmptn.ac.id.

tirto.id -

Pengumuman SNMPTN atau Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri 2018 telah disiarkan sejak Selasa, 17 April, pukul 17.00 WIB melalui laman pengumuman.snmptn.ac.id. Sebanyak 110.946 siswa dari 586.155 peserta dinyatakan lulus seleksi di 85 PTN se-Indonesia.

Siswa yang belum diterima masuk di perguruan tinggi negeri pilihannya melalui jalur SNMPTN dapat mencoba alternatif lain melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018.

Advertising

Advertising

Pendaftaran SBMPTN 2018 ini sudah dibuka sejak 5 April lalu sampai 27 April 2018 pukul 22.00 WIB. Peserta dapat mengakses laman resmi https://pendaftaran.sbmptn.ac.id/ untuk mendaftar online

Selain menyediakan model ujian tulis berbasis cetak (UTBC), panitia SBMPTN 2018 juga membuka bentuk ujian tulis berbasis komputer (UTBK). Bagi peserta ingin mengikuti SBMPTN dengan metode UTBK, pendaftaran sudah dapat dilakukan sejak Rabu hari ini, 18 April pukul 00.01 WIB sampai 27 April.

Jika memilih BMPTN 2018 dengan UTBK, panitia menyediakan dua pilihan medium ujian. Pertama, peserta dapat memilih UTBK menggunakan desktop

(PC) yang disediakan panitia.

Kedua, berupa perangkat bergerak seperti handphone atau tablet

berbasis Android yang dibawa sendiri oleh peserta dapat juga dipakai untuk UTBK SBMPTN 2018.

Ujian SBMPTN 2018, baik UTBC maupun UTBK akan diselenggarakan serentak pada Selasa, 8 Mei. Panitia menerangkan, UTBK menggunakan Android hanya dilaksanakan di Panlok Bandung dengan jumlah sangat terbatas.

“Pendaftaran

online

UTBK akan ditutup apabila jumlah kuota pendaftar telah terpenuhi," demikian penjelasan panitia SBMPTN 2018 dalam laman resminya.

Cara Mendaftar Online SBMPTN 2018

Pendaftaran SBMPTN 2018 dilakukan lewat laman resmi https://pendaftaran.sbmptn.ac.id. Selanjutnya, pilih Menu A untuk mendapatkan KAP, PIN, dan Kode Pembayaran yang berlaku selama 3 x 24 jam. Adapun biaya pendaftaran SBMPTN sebesar Rp200.000.

Setelah mendapat KAP dan PIN, peserta harus mengakses halaman https://pendaftaran.sbmptn.ac.id dan pilih Menu B. Ini untuk melanjutkan proses dan mengisi form pendaftaran. Adapun prosedurnya adala sebagai berikut.

  • Masukkan kode KAP dan PIN yang telah dicetak sebelumnya pada proses Menu A dan captcha, dan kemudian klik login.
  • Masuk ke halaman Pendaftaran SBMPTN 2018.
  • Upload Pasfoto. Pasfoto yang dimasukkan harus memenuhi persyaratan berukuran 4 cm x 6 cm dengan resolusi minimal 400 pixel x 600 pixel (kurang lebih 250 dpi) dalam format JPG atau PNG. Ukuran file pasfoto tidak boleh lebih dari 100 KB.
  • Jika pasfoto sudah memenuhi persyaratan pendaftaran SBMPTN 2018 maka kemudian klik Simpan.
  • Lalu, isi Form Biodata dengan data yang sebenar-benarnya kemudian klik tombol Simpan.
  • Calon peserta kemudian mengisi Form Pendidikan dengan data yang sebenar-benarnya lalu klik Simpan.
  • Langkah berikutnya, siswa mengisi Form Pilihan Prodi dan Lokasi Ujian, kemudian klik tombol Simpan. Tahapannya sebagai berikut: (a) pilih tempat Anda mengikuti ujian; (b) pilih PTN dan Program studi yang dituju pada pilihan 1; (c) pilih PTN dan Program studi yang dituju pada pilihan 2; (d) pilih PTN dan Program studi yang dituju pada pilihan 3.

Tirto

memberi bantuan panduan bagi para pendaftar untuk memilih program studi di PTN seluruh Indonesia. Aplikasi ini menawarkan berbagai kebutuhan pertimbangan baik lokasi PTN berdasarkan provinsi, prodi di salah satu PTN, maupun perbandingan prodi di dua PTN.

Baca juga artikel terkait SBMPTN 2018 atau tulisan menarik lainnya Yuliana Ratnasari
(tirto.id - rat/rat)

Reporter: Yuliana Ratnasari Penulis: Yuliana Ratnasari Editor: Yuliana Ratnasari

UPDATE 24/4/2018: Sudah tahu tentang perubahan sistem penilaian SBMPTN 2018? Jangan panik! Pelajari strateginya di sini:

Strategi Menghadapi Perubahan Sistem Penilaian SBMPTN 2018

Quipperian, sudah update informasi terbaru mengenai Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018? Tentunya kalian perlu mendapatkan informasi yang lengkap supaya siap menghadapi SBMPTN 2018 yang sebentar lagi akan datang.

Oleh karena itu, Quipper Video Blog akan memberikan Panduan SBMPTN 2018 secara lengkap! Nah, berikut ini adalah daftar informasi yang bisa kalian dapatkan di artikel ini:

  1. Persyaratan SBMPTN 2018
  2. Prosedur Pendaftaran dan Biaya Pendaftaran SBMPTN 2018
  3. Jadwal Pendaftaran, Ujian & Pengumuman Hasil SBMPTN 2018 
  4. Jenis Ujian SBMPTN 2018
  5. Kelompok Program Studi dan Jumlah Pilihan
  6. Sistem Penilaian SBMPTN 2018 Baru
  7. Persentase Kelulusan SBMPTN 2015-2017
  8. Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN 2018 & Contoh Soal SBMPTN 2018

Persyaratan Ikut SBMPTN 2018

Tentunya, sebelum kamu mendaftarkan diri mengikuti SBMPTN 2018 ada sejumlah persyaratan yang harus kamu penuhi. Bila kamu tidak memenuhinya, maka kamu tidak akan bisa mengikuti ujian SNMPTN 2018. Berikut persyaratannya:

  1. Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat atau Paket C tahun 2016 dan 2017 harus memiliki ijazah.
  2. Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat atau Paket C tahun 2018 minimal harus memiliki Surat Keterangan Lulus (SKL) yang sekurang-kurangnya memuat informasi jati diri dan foto terbaru yang dibubuhi cap/stempel yang sah.
  3. Peserta seleksi memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran pembelajaran di program studinya.

Ketiga persyaratan itu merupakan persyaratan umum yang harus dipenuhi. Misalkan nantinya ada persyaratan khusus, persyaratan tersebut akan ditentukan oleh Perguruan Tinggi Negeri (PTN) masing-masing. Jadi, kamu juga harus aktif mencari informasi terbaru di PTN yang akan kamu pilih saat SBMPTN 2018, ya!

Prosedur Pendaftaran dan Biaya Pendaftaran SBMPTN 2018

Berikut adalah beberapa prosedur pendaftaran yang perlu kamu jalani apabila ingin mengikuti SBMPTN 2018:

Jadwal Pendaftaran, Ujian & Pengumuman Hasil SBMPTN 2018

Nah, berikut adalah tanggal-tanggal penting seputar SBMPTN 2018. Catat di kalender kamu, ya!

Jadwal Pendaftaran SBMPTN

Sesuai informasi di atas, pendaftaran online untuk Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) dan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dimulai pada tanggal 5 April 2018 pukul 08.00 WIB dan berakhir tanggal 27 April 2018 pukul 22.00 WIB

Jadwal Pelaksanaan SBMPTN

Untuk ujian tulis SBMPTN, Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) dan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) akan dilaksanakan pada Selasa, Tanggal 8 Mei 2018. Sedangkan, untuk Ujian Keterampilan, dilaksanakan pada Rabu dan/atau Jumat, tanggal 9 Mei 2018 dan/atau 11 Mei 2018.

Jadwal Pengumuman SBMPTN

Untuk pengumuman hasil ujian SBMPTN 2018 akan dilakukan pada Selasa, Tanggal 3 Juli 2018. Pengumuman hasil ujian tersebut dapat diakses di laman https://sbmptn.ac.id/pengumuman.sbmptn.ac.id/.

Jenis Ujian SBMPTN 2018

Jenis ujian yang dilakukan di SBMPTN 2018 terbagi menjadi dua kategori, yaitu Ujian Tulis dan Ujian Keterampilan. Berikut pembahasannya:

1. Ujian Tulis

Pada ujian tulis, kamu terdapat dua jenis, yakni Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC) dan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Perbedaan ujian tersebut hanya terletak pada teknis pelaksanaannya.

Pada UTBC, kamu akan melakukan ujian menggunakan kertas komputer. Untuk itu, kamu harus mempersiapkan alat tulis yang sesuai. Sedangkan, UTBK, ujiannya dilakukan dengan menggunakan komputer.

Masing-masing jenis ujian tulis itu memiliki tiga materi:

1. Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA)
Terdiri dari mata uji Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Tes Potensi Akademik

2. Tes Kemampuan Dasar Sains dan Teknologi (TKD Saintek)
Terdiri dari mata uji Matematika IPA, Biologi, Kimia, dan Fisika

3. Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum).
Terdiri dari mata uji Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi

Sebelum kamu menghadapi ketiga kelompok materi itu, kamu harus memilih kelompok ujianmu. Pilihan kelompok ujian tersebut akan menentukan materi mana yang harus kamu hadapi.

Untuk pilihan kelompok ujian tersebut kamu bisa tentukan sendiri berdasarkan program studi apa yang hendak dipilih saat SBMPTN 2018. So, pikirkanlah dengan bijak pilihan program studimu. Jangan lupa konsultasikan dengan orang tua, guru BK dan juga teman dekatmu ya!

2. Ujian Keterampilan

Jenis ujian kedua yakni ujian keterampilan (UK) hanya diujikan kepada calon mahasiswa yang memilih program studi bidang seni dan keolahragaan. Berikut bentuk Ujian Keterampilan bergantung program studinya:

1. Ujian Keterampilan Seni Rupa, Kriya, dan Desain

berupa Tes Menggambar, serta Tes Pengetahuan dan Wawasan. Soal tes dibedakan dalam 3 (tiga) kategori sesuai bidang studi yaitu UK Seni Rupa, UK Kriya, dan UK Desain.

https://video.quipper.com/id/blog/sbmptn/informasi-sbmptn/persiapkan-diri-dan-berlatih-agar-dapat-lulus-uji-keterampilan-seni-rupa-sbmptn/

2. Ujian Keterampilan Tari

berupa Tes Tari Bentuk, Tes Kreativitas, Imitasi Gerak, serta Tes Pengetahuan dan Wawasan (dalam bentuk wawancara).

3. Ujian Keterampilan Musik, Seni Karawitan dan Etnomusikologi

berupa Tes Musikalitas, Tes Praktik Instrumen, serta Tes Pengetahuan dan Wawasan (dalam bentuk wawancara). Soal tes dibedakan dalam 2 (dua) kategori sesuai bidang studi yaitu UK Musik atau UK Seni Karawitan dan Etnomusikologi.

https://video.quipper.com/id/blog/sbmptn/informasi-sbmptn/faktor-penting-agar-tes-keterampilan-musik-sbmptn-kamu-lulus/

4. Ujian Keterampilan Teater dan Seni Pertunjukan

berupa Tes Praktik Monolog, Tes Pantomim/Baca Puisi, serta Tes Pengetahuan dan Wawasan (dalam bentuk wawancara).

5. Ujian Keterampilan Teater dan Seni Pertunjukan

berupa Tes Praktik Monolog, Tes Pantomim/Baca Puisi, serta Tes Pengetahuan dan Wawasan (dalam bentuk wawancara).

6. Ujian Keterampilan Film dan Televisi

berupa Tes Praktik Membuat Storyboard serta Tes Pengetahuan dan Wawasan (dalam bentuk wawancara).

7. Ujian Keterampilan Olahraga berupa Tes Kesehatan dan Tes Keterampilan Motorik

Jadi, kalau kamu memilih program studi bidang seni dan keolahragaan, maka kamu harus siap mengikuti UK yang akan ditentukan sendiri oleh PTN masing-masing. Untuk itu, berlatihlah dari sekarang agar dapat menghadapi UK!

https://video.quipper.com/id/blog/sbmptn/informasi-sbmptn/ujian-keterampilan-olahraga-sbmptn/

Kelompok Program Studi dan Jumlah Pilihan

Di PTN, program studi dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok Saintek dan Soshum. Kamu dapat memilih program studi sebanyak tiga program studi. Untuk memilih program studi itu ada beberapa ketentuan. Berikut ketentuannya:

  1. Jika program studi yang dipilih semuanya dari kelompok Saintek, peserta mengikuti kelompok ujian Saintek.
  2. Jika program studi yang dipilih semuanya dari kelompok Soshum, peserta mengikuti kelompok ujian Soshum.
  3. Jika program studi yang dipilih terdiri atas kelompok Saintek dan Soshum, peserta mengikuti kelompok ujian Campuran.

Selain itu, ketika kamu memilih program studi jangan sampai asal pilih ya Quipperian. Sebab, pada SBMPTN, pilihan urutan program studimu menentukan prioritas pilihan. Jadi, usahakan program studi incaranmu diletakan pada pilihan pertama.

Soal pilihan, kalau kamu hanya memilih satu program studi, maka kamu bebas menentukan program studi di PTN manapun se-Indonesia. Tapi, kalau kamu memilih dua atau tiga program studi, maka satu program studi harus dari PTN yang berada dalam satu wilayah pendaftaran dengan tempat kamu mengikuti ujian. Sisanya, harus di PTN yang berada di luar wilayah pendaftaran tempat kamu mengikuti ujian.

Untuk daftar wilayah pendaftaran, program studi, daya tampung per PTN tahun 2018, dan jumlah peminat program studi per PTN tahun 2017 dapat dilihat di laman http://www.sbmptn.ac.id. Informasi terbaru tersebut baru bisa kamu dapatkan saat mengaksesnya pada tanggal 29 Maret 2018.

Sistem Penilaian SBMPTN 2018 Baru

Ada berita heboh nih, Quipperian! Ternyata ada perubahan pada sistem penilaian SBMPTN 2018 nanti.

Apabila kalian belum tahu, inti dari sistem penilaian SBMTPN yang lalu adalah; apabila menjawab sebuah pertanyaan dengan benar, maka kamu akan mendapatkan 4 poin, kalau dikosongkan mendapatkan 0 poin dan kalau salah akan mendapatkan -1 poin. Namun untuk SBMPTN 2018 nanti, sistem penilainnya tidaklah sama Quipperian.

Berdasarkan pengumuman langsung dari Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia, berikut ini adalah perubahan penilaian SBMPTN 2018 yang telah diunggah di akun twitter resmi sekretariat SBMPTN 2018

Nah, berdasarkan informasi resmi di atas, saat ini kita jadi tahu bahwa bobot nilai masing-masing pertanyaan yang akan ada di SBMPTN 2018 nanti akan berbeda-beda. Untuk soal yang lebih sulit, akan memberikan poin yang lebih tinggi, dan soal yang lebih mudah akan memberikan poin yang lebih rendah. Tujuan dari adanya sistem ini adalah agar lebih sistem penilaian SBMPTN lebih adil.

Tapi kalian tidak perlu takut dengan adanya perubahan ini! Yang perlu kalian lakukan adalah berpikir cerdas dan merancang strategi menjawab pertanyaan SBMPTN dengan lebih baik lagi. Pastinya dengan persiapan yang matang, tidak ada yang bisa menghentikan kalian mencapai universitas impian kalian!

Simak pembahasan menghadapi sistem penilaian SBMPTN 2018 di sini ya!

https://video.quipper.com/id/blog/sbmptn/informasi-sbmptn/menghadapi-perubahan-sistem-penilaian-sbmptn-2018/

Presentase Kelulusan SBMPTN 2015-2017

Quipperian, biar kamu juga bisa mendapatkan gambaran mengenai betapa kompetitifnya jalur SBMPTN itu, kalian harus melihat tabel di bawah ini. Bisa dilihat dari data SBMPTN 3 tahun kebelakang, bahwa persentase kelulusan SBMPTN sangatlah kecil! Oleh karena itu wajib hukumnya bagi kalian untuk belajar dengan semangat dan giat.

Tahun Total Peserta Peserta Yang Lulus SBMPTN Persentase Kelulusan
2017 797.738 148.066 14,36%
2016 721.326 126.804 17,58%
2015 693.185 121.653 17,55%

Baca info lengkapnya juga di sini yuk tentang statistik dan hasil dari SBMPTN 2017 kemarin

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN 2018 & Contoh Soal SBMPTN 2018

Ini dia bagian terpenting dari panduan ini, Quipperian. Yaitu  pembahasan prediksi kisi-kisi SBMPTN 2018. Tim Quipper Video sudah melakukan penelitian lebih lanjut mengenai materi-materi yang sering keluar di SBMPTN 2012-2017. Oleh karena itu, kemungkinan besar materi-materi di bawah ini juga akan keluar saat SBMPTN 2018 nanti. Oh ya, kalian juga bisa melihat contoh soal lengkap dengan pembahasannya untuk beberapa materi di bawah ini, lho! Dengan begitu kalian bisa sambil belajar untuk SBMPTN juga! Enak, kan Quipperian? 😀

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN TKPA – Bahasa Indonesia

No Materi
1 Gagasan Utama dan Simpulan Teks
2 Pertanyaan dan Pernyataan Sesuai Teks
3 Kelemahan Paragraf dan Perbandingan Teks
4 Hubungan Antarparagraf dan Kata Rujukan
5 Tanda Koma dan Huruf Kapital
6 Kalimat Efektif
7 Tabel pada Teks dan Kerangka Karya Ilmiah
8 Diksi dan Makna Kata
9 Kalimat Dasar dan Kata Bentukan
10 Penulisan Kata

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN TKPA – Bahasa Inggris

No Materi
1 Topic and Main Idea of a Passage
2 Specific Information
3 Main Idea of a Paragraph
4 Sentence Restatement
5 Paragraph Prediction
6 Writer’s Purpose and Attitude Towards the Passage
7 Synonym of a Word
8 True or False Statements
9 Two-Passage Model
10 Sentence Addition

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN TKPA – Matematika Dasar

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN TKPA – Tes Potensi Akademik (TPA)

No Materi
1 Kemampuan Verbal
2 Penalaran Spasial
3 Penalaran Analitik
4 Aljabar
5 Pola Bilangan
6 Aritmetika
7 Identifikasi Gambar
8 Geometri
9 Penalaran Silogisme
10 Himpunan

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN Saintek – Biologi

No Materi
1 Ekologi
2 Sistem Organ pada Manusia
3 Materi Genetik
4 Klasifikasi Makhluk Hidup
5 Metabolisme
6 Pertumbuhan dan Perkembangan
7 Struktur Tumbuhan
8 Struktur Hewan
9 Evolusi
10 Bioteknologi

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN Saintek – Kimia

No Materi
1 Larutan
2 Stoikiometri
3 Redoks dan Elektrokimia
4 Termokimia
5 Ikatan Kimia dan Gaya Antarmolekul
6 Kesetimbangan Kimia
7 Kimia Karbon
8 Struktur Atom dan Sistem Periodik Unsur
9 Laju Reaksi
10 Sifat Koligatif Larutan

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN Saintek – Fisika

No Materi
1 Hukum Newton tentang Gerak
2 Optika
3 Fisika Modern
4 Kinematika
5 Getaran dan Gelombang
6 Termodinamika
7 Listrik Statis
8 Listrik Dinamis
9 Induksi Magnetik dan Induksi Elektromagnetik
10 Teori Kinetik Gas

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN Soshum – Ekonomi

No Materi
1 Badan Usaha, Manajemen, dan Ketenagakerjaan
2 Elastisitas
3 Struktur Pasar
4 Biaya Produksi, Penerimaan, dan Laba/Rugi
5 Uang, Bank, Inflasi, dan Kebijakan Moneter
6 Siklus Akuntansi, Persamaan Akuntansi, dan Jurnal Khusus
7 Keseimbangan Pasar
8 Pendapatan Nasional
9 Jurnal Penyesuaian, Jurnal Koreksi, HPP, dan Laporan keuangan
10 Fungsi Konsumsi, Fungsi Tabungan, dan Investasi

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN Soshum – Sosiologi

No Materi
1 Sratifikasi dan Mobilitas Sosial
2 Perubahan Sosial
3 Interaksi Sosial
4 Nilai Sosial, Norma Sosial, dan Proses Sosialisasi
5 Perilaku Menyimpang dan Pengendalian Sosial
6 Konflik Sosial
7 Sosiologi Sebagai Ilmu Pengetahuan Tentang Masyarakat
8 Masyarakat Multikultural Indonesia
9 Lembaga Sosial
10 Penelitian Sosial

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN Soshum – Sejarah

No Materi
1 Peninggalan Kebudayaan Hindu Budha
2 Pergerakan Nasional
3 Organisasi Internasional
4 Orde Baru dan Reformasi
5 Revolusi-Revolusi Dunia
6 Pemerintahan Pendudukan Jepang
7 Ruang Lingkup Sejarah
8 Proklamasi Kemerdekaan
9 Pemerintahan Hindia-Belanda
10 Kesultanan Islam di Indonesia

Prediksi Kisi-Kisi SBMPTN Soshum – Geografi

No Materi
1 Antroposfer
2 Kajian Geografi
3 Atmosfer
4 Litosfer
5 Peta dan Pengindraan Jauh
6 Kewilayahan, Negara Maju, dan Negara Berkembang
7 Pedosfer
8 Hidrosfer
9 Lingkungan Hidup
10 Sumber Daya Alam

Itulah kisi-kisi SBMPTN 2018 yang akan datang nanti, Quipperian! Semoga kisi-kisi ini bisa membantu kalian supaya menjadi lebih pintar dan lulus SBMPTN 2018 nanti.

Sekian informasi penting yang harus kamu ketahui mengenai SBMPTN 2018. Jangan lupa untuk update dan share informasi SBMPTN 2018 ini ke teman-teman kamu, ya!

Belum siap untuk SBMPTN 2018? Agar persiapan kam 100%, kamu bisa mulai dengan bergabung ke Quipper Video. Kamu akan mendapatkan banyak video pembelajaran, referensi materi, dan latihan soal ujian SBMPTN.

Untuk berlangganan Quipper Video, kamu cukup klik di sini dan mengikuti prosedur pendaftarannya. Yuk, belajar bersama Quipper Video agar siap dan mantap menghadapi ujian SBMPTN 2018!

Penulis: Muhammad Khairil