Contoh dari latihan kekuatan dalam kebugaran jasmani adalah

Contoh dari latihan kekuatan dalam kebugaran jasmani adalah

Ketahui komponen-komponen kebugaran jasmani. (Foto oleh Yan Krukov dari Pexels)

Bobo.id - Komponen-komponen kebugaran jasmani ada beberapa macam dan bisa disesuaikan dengan tubuh kamu.

Kebugaran jasmani adalah suatu kemampuan tubuh untuk menghadapi beban fisik tapi tidak menyebabkan kelelahan pada tubuh.

Kalau tubuh kamu terasa bugar, tentunya aktivitas sehari-hari pun menjadi lebih ringan dan tubuh tidak mudah kecapekan.

Selain itu kebugaran jasmani juga membuat tubuh kita lebih sehat dengan menurunkan risiko penyakit, seperti kegemukan, jantung, dan diabetes.

Jadi, semakin sering melakukan latihan kebugaran tubuh akan membuat badan tidak mudah lelah dan daya tahan tubuh meningkat.

Untuk bisa melakukan kebugaran jasmani, kamu perlu mengetahui komponen-komponennya. Komponen tersebut bisa disesuaikan dengan kebutuhan tubuh kamu.

Kebutuhan kebugaran jasmani setiap orang bisa berbeda-beda, disesuaikan dengan berat badan, tujuan, waktu, dan kesukaan. Ketahui lebih lanjut komponen-komponen kebugaran jasmani berikut ini.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 3, Latihan Kebugaran Jasmani

1. Kekuatan (Strength)

Kebugaran jasmani dengan kekuatan adalah kemampuan otot menerima suatu beban dengan berat tertentu.

Bagian tubuh yang bisa dilatih dengan kekuatan ada otot perut, otot lengan dan otot kaki. Berikut jenis-jenis latihan kebugaran jasmani untuk melatih kekuatan:

  • Sit up yaitu melatih kekuatan otot perut.
  • Squat jump yaitu melatih kekuatan otot tungkai kaki dan perut.
  • Push up yaitu melatih kekuatan otot lengan.
  • Back up yaitu melatih otot perut.

2. Daya Tahan (Endurance)

Kebugaran jasmani dengan daya tahan adalah kemampuan tubuh seseorang untuk melatih jantung, paru-paru, sistem pernapasan dan sistem peredaran darahnya agar bisa bekerja lebih optimal.

Latihan kebugaran jasmani jenis ini tidak terlalu berat dibandingkan dengan melatih kekuatan.

Latihan kebugaran jasmani daya tahan bisa dilakukan dengan cara lari-lari kecil dengan jarak pendek atau lari-lari naik turun di bukit.


Page 2

Thea Arnaiz Senin, 13 September 2021 | 12:30 WIB

Contoh dari latihan kekuatan dalam kebugaran jasmani adalah

Ketahui komponen-komponen kebugaran jasmani. (Foto oleh Yan Krukov dari Pexels)

3. Daya Otot (Muscular Power)

Contoh dari latihan kekuatan dalam kebugaran jasmani adalah

Kebugaran jasmani dengan melompat bisa tingkatkan daya otot agar lebih kuat. (Foto oleh Luna Lovegood dari Pexels)

Kebugaran jasmani dengan daya otot adalah kemampuan tubuh seseorang untuk menggunakan kekuatannya sampai optimal dalam waktu singkat.

Berikut jenis-jenis latihan kebugaran jasmani untuk melatih daya otot:

  • Vertical jump yaitu gerakan meloncat ke atas dan dapat melatih daya otot tungkai kaki.
  • Front jump yaitu gerakan meloncat ke depan dan dapat melatih daya otot tungkai kaki.
  • Side jump yaitu gerakan melompat ke samping dan dapat melatih daya otot tungkai.

4. Kecepatan (Speed)

Kebugaran jasmani dengan kecepatan adalah kemampuan tubuh seseorang untuk melakukan gerakan secara terus-menerus dalam gerakan yang sama dengan waktu yang singkat.

Kamu bisa melatih kecepatan dengan melakukan olahraga lari pendek yang mempunyai jarak 100 sampai 200 meter.

Baca Juga: Apa Itu Olahraga Meditasi? Ketahui Juga 7 Jenis Meditasi bagi Pemula

5. Koordinasi (Coordination)

Kebugaran jasmani dengan koordinasi adalah kemampuan tubuh seseorang untuk melakukan berbagai macam gerakan yang berbeda-beda dan menggerakkan bagian-bagian tubuh dengan beraturan.

Kamu bisa mencoba olahraga koordinasi ini dengan cara memantulkan bola ke tembok.

Lemparlah pertama menggunakan tangan tangan dan menangkapnya menggunakan tangan kiri dan sebaliknya. Lakukan, gerakan ini secara berulang kali.

6. Keseimbangan (Balance)

Kebugaran jasmani dengan keseimbangan adalah kemampuan tubuh untuk melakukan gerakan yang bisa menyeimbangkan tubuh.

Kamu bisa melakukan olahraga senam untuk meningkatkan keseimbangan.

Latihan Kekuatan Dalam Kebugaran Jasmani –  Semua orang butuh kebugaran jasmani yang baik untuk meningkatkan kekuatan otot dan tubuh. Dengan latihan kebugaran jasmani, maka kekuatan tubuh akan semakin meningkat.  Ada banyak contoh latihan dengan tata cara yang benar agar pembentukan kekuatan dalam kebugaran jasmani bisa efektif.

Sebab dengan melatih kebugaran jasmani maka akan bermanfaat dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Tingginya kebugaran jasmani maka kemampuan kerja fisiknya pun tinggi. Sebab arti kebugaran jasmani itu sendiri adalah istilah untuk menyebutkan kegiatan atau bentuk aktivitas yang menyehatkan pada tubuh manusia.  Semakin bugar seseorang maka semakin kuat pula fisik atau daya tahan pada tubuh yang dimilikinya. Namun mendapatkan kekuatan fisik, dibutuhkan latihan-latihan yang tidak sedikit.

Walaupun banyak jenis latihan yang harus dilakukan dalam meningkatkan kekuatan tidaklah begitu penting sebab apabila tubuh anda sampai sakit, maka disitulah setiap orang akan menyesal untuk tidak melatih kekuatan dalam meningkatkan kebugaran jasmaninya. Sebab apabila kita sakit, ada banyak biaya yang harus dikeluarkan, itulah mengapa ada yang mengatakan bahwa sehat itu mahal.

Maka dari itu, pentingnya setiap orang untuk berlatih kebugaran jasmani. Sebab dengan melatih kebugaran jasmani maka hal yang bisa didapatkan adalah kelincahan, daya ledak, daya tahan, Kecepatan, Kekuatan Otot, Daya Tahan Kardiorespirasi dan Kelenturan. Namun untuk mendapatkan hal ini, dibutuhkan pelatihan dari setiap komponen kebugaran jasmani tersebut contohnya saja adalah melatih kekuatan.

Dalam kebugaran jasmani, melatih kekuatan sangatlah penting sebab dengan kekuatan otot yang kuat maka saat mendapatkan aktivitas atau melakukan pekerjaan otot maka otot dapat tahan dan tidak mudah letih atau keselo.

Arti kekuatan disini adalah kemampuan otot yang dipakai untuk menerima beban saat beraktivitas atau bekerja. Kekuatan otot baik itu baik otot lengan ataupun otot kaki didapatkan dari latihan teratur dengan beban berat dan frekuensi sedikit.

Contoh dari latihan kekuatan dalam kebugaran jasmani adalah
Jenis Latihan Kekuatan Dalam Kebugaran Jasmani Adalah? (Foto: Artikelsiana.com)

Adapun jenis-jenis latihan kekuatan dalam kebugaran jasmani yang bisa dilakukan dengan mudah adalah push up, sit up, angkat beban, back up. Adapun penjelasan dari jenis latihan kekuatan dalam kebugaran jasmani ini adalah

Latihan Kekuatan Dengan Squat Jump

Squat jump adalah bentuk latihan dengan merendahkan posisi tubuh sampai setengah jongkok, kedua tangan saling berkait dibelakang kepala, bergerak keatas dengan kuat, dan menjaga kepala tetap tegak, usahakan posisi kaki lurus ketika melayang di udara, pendaratan kembali ke posisi awal dan lakukan secara berulang-ulang.

Latihan Kekuatan Dengan Push Up

Push up adalah senam kekuatan untuk menguatkan otot bisep dan trisep. Latihan push up adalah latihan untuk mengembangkan otot-otot dada, bahu, dan lengan. Caranya dengan tidur tengkurap dengan tangan di sisi kanan kiri badan.

Badan didorong ke atas dengan kekuatan tangan. Posisi kaki dan badan tetap lurus atau tegap. Setelah itu, badan diturunkan dengan tetap menjaga kondisi badan dan kaki tetap lurus. Menurut Sadoso (1994: 45) terdapat macam-macam push up yakni:

  1. Push up dengan tangan menumpu pada bangku,
  2. Push up dengan kaki dan tangan menumpu pada lantai (normal),
  3. Push up dengan posisi kaki ditinggikan
  4. Push up dengan lutut menumpu pada lantai (wanita),

Latihan Kekuatan Dengan Sit Up

Sit up adalah gerakan yang bertumpu pada pinggul dan pantat dengan lutut yang diangkat kearah atas dan dilakukan secara berulang-ulang. Biasanya latihan ini dilakukan untuk membantu membentuk otot bagian perut dan mmbakar lemak perut.

Latihan Kekuatan dengan Angkat Beban

Latihan angkat beban adalah aktivitas fisik yang diterapkan secara sistematis dengan memakai beban sebagai alat untuk meningkatkan kekuatan otot serta untuk mencapai tujuan seperti memperbaiki kondisi fisik, mencegah terjadinya cedera atau tujuan kesehatan. Latihan beban tubuh akan dipaksa menyesuaikan diri dengan membesarnya jaringan otot yang dilatih.

Latihan Kekuatan Dengan Back Up

Gerakan Back up adalah bentuk latihan kebugaran jasmani yang bermanfaat untuk penguatan otot perut, selain itu Back Up juga merupakan latihan untuk daya tahan dan kekuatan otot punggung. Cara melakukan Back Up adalah

  1. Tidur tengkurap,
  2. kaki dalam posisi merapat dan 2 tangan di rapatkan di depan dagu.
  3. Angkat tubuh bagian depan ke atas, sehingga dada berada dalam posisi tidak menyentuh lantai
  4. Kembali ke posisi semula dan lakukan secara berulang ulang.

Demikianlah informasi mengenai topik yang berjudul Jenis Latihan Kekuatan Dalam Kebugaran Jasmani Adalah. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi teman-teman.