Berapa ram iphone 11 pro

Gadgetren – Beberapa hari lalu, Apple secara resmi meluncurkan iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max di Steve Jobs Theater, Cupertino, Amerika Serikat.

Hampir mirip dengan generasi sebelumnya, ketiga iPhone ini masih menggunakan layar penuh dengan poni di bagian atasnya. Namun performanya meningkat menjadi lebih tingg, karena ketiganya sudah menggunakan chipset Apple A13 Octa-Core yang bertenaga.

Namun seperti biasa, Apple sama sekali tidak menyebutkan besaran RAM dan kapasitas baterai dari ketiga iPhone tersebut. Menariknya, baru-baru ini akun leaker terkenal dengan handle @OnLeaks telah mengungkapkan hal yang dirahasiakan Apple tersebut.

Untuk mengimbangi performa dari chipset terbarunya, pihak Apple memberikan peningkatan kapasitas RAM dan baterai pada ketiga iPhone ini dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

Terlihat iPhone 11 mempunyai RAM 4 GB dan baterai berkapasitas 3.110 mAh, lebih tinggi dibandingkan dengan iPhone XR yang memiliki RAM 3 GB dan baterai 2942 mAh. Dengan peningkatan ini, iPhone 11 mempunyai daya tahan baterai 1 jam lebih lama dibandingkan iPhone XR.

Selanjutnya, iPhone 11 Pro sudah menggunakan RAM 6 GB dan baterai 3.190 mAh, lebih tinggi dibandingkan dengan iPhone XS yang mempunyai RAM 4 GB dan baterai berkapasitas 2.658 mAh.

Perbedaan RAM yang cukup besar ini membuat performa multitasking dari iPhone 11 Pro menjadi lebih baik dibandingkan dengan iPhone XS. Sementara itu, daya baterai iPhone 11 Pro lebih lama 4 jam dibandingkan dengan iPhone XS.

Terakhir, iPhone 11 Pro Max juga mengalami peningkatan dengan menggunakan RAM 6 GB dan baterai 3.500 mAh yang lebih tinggi dibandingkan iPhone XS Max yang memakai RAM 4 GB dan baterai 3.174 mAh. Peningkatan kapasitas baterai ini pun berimbas pada daya tahan iPhone 11 Pro Max yang lebih lama 5 jam dibandingkan iPhone XS Max.

Menurut saya, peningkatan kapasitas RAM dan baterai seri iPhone 11 dibandingkan generasi sebelumnya ini merupakan hal yang wajar mengingat CPU dan GPU chipset Apple A13 Bionic jauh meningkat dibandingkan Apple A12 Bionic.

Maka dari itu iPhone terbaru membutuhkan RAM yang lebih besar untuk mengimbangi performanya dan kapasitas baterai yang lebih besar agar daya tahannya mengalami peningkatan dari generasi sebelumnya.

Dengan spesifikasi hardware, kamera, dan desain yang ditawarkan, apakah ketiga iPhone 11 ini akan lebih laku dibandingkan generasi sebelumnya?

Artikel Terkait

Seperti apa spesifikasi lengkap iPhone 11 Pro?

Berikut ini adalah spesifikasi dari iPhone 11 Pro di Indonesia:

Table of Contents Show

  • Seperti apa spesifikasi lengkap iPhone 11 Pro?
  • Seperti apa desain iPhone 11 Pro?
  • Berapa ukuran layar iPhone 11 Pro?
  • Berapa kapasitas RAM iPhone 11 Pro?
  • Bagaimana performa iPhone 11 Pro?
  • Bagaimana kualitas kamera iPhone 11 Pro?
  • Berapa kualitas video iPhone 11 Pro?
  • Berapa kapasitas baterai iPhone 11 Pro?
  • Apakah iPhone 11 Pro anti air?
  • Apakah iPhone 11 Pro sudah NFC?
  • Apa saja kelebihan dan kekurangan iPhone 11 Pro?
  • Apa perbedaan iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max?
  • Berapa harga iPhone 11 Pro?
  • iPhone 11 Pro RAM nya berapa?
  • iPhone 11 Pro 64 RAM berapa?
  • iPhone 11 128GB RAM berapa?
  • Berapa RAM iPhone 11 Pro Max 128GB?

  • Ukuran HP: 144 x 71.4 x 8.1 mm
  • Berat HP: 188 gram
  • Ukuran layar: Super Retina XDR OLED 5,8 inci
  • Resolusi layar: 1125 x 2436 piksel, 19.5:9 ratio, ~458 ppi density, True Tone, wide color gamut, Dolby Vision
  • Proteksi layar: Scratch-resistant glass, oleophobic coating
  • Chipset Apple A13 Bionic (7 nm+)
  • CPU: Hexa-core (2x2.65 GHz Lightning + 4x1.8 GHz Thunder)
  • GPU: Apple GPU (4-core graphics)
  • Sistem operasi: iOS 13, up to iOS 16
  • RAM: 4 GB
  • Memori internal: 64 GB/256 GB/512 GB
  • Kamera depan: Dual Camera (12 MP, f/2.2, 23mm, wide, 1/3.6") + (SL 3D, depth/biometrics sensor)
  • Kamera belakang: Triple Camera (12 MP, f/1.8, 26mm, wide, dual pixel PDAF, OIS) + (12 MP, 12 MP, f/2.0, 52mm, telephoto, PDAF, OIS, 2x optical zoom) + (12 MP, f/2.4, 120˚, 13mm, ultrawide, 1/3.6")
  • Fitur kamera: Dual-LED dual-tone flash, HDR (photo/panorama)
  • Kualitas video: [email protected]/30/60fps, [email protected]/60/120/240fps, HDR, stereo sound rec., gyro-EIS
  • Kapasitas baterai: Non-removable Li-Ion 3046 mAh, fast charging 18W, USB Power Delivery 2.0, wireless charging
  • Bluetooth: 5.0, A2DP, LE
  • USB: Lightning, USB 2.0
  • Sensor: Face ID, accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, Siri, Ultra-Wideband support
  • Pilihan warna: Matte Space Gray, Matte Silver, Matte Gold, Matte Midnight Green
  • Rilis: September 2019

Seperti apa desain iPhone 11 Pro?

iPhone 11 Pro mengusung desain yang mirip dengan seri iPhone 11 biasa. Perbedaan yang paling menonjol terletak pada jumlah modul kamera yang ada di bagian bodi belakangnya. Selain itu, finishing-nya pun lebih mengarah ke matte jika dibandingkan versi 11 biasa yang glossy.

Build quality ponsel Apple ini juga sudah tidak perlu diragukan lagi. Pasalnya, iPhone 11 pro dibuat menggunakan material yang kokoh dan premium seperti kaca dan stainless steel.

Berapa ukuran layar iPhone 11 Pro?

iPhone 11 Pro memiliki ukuran layar 5.8 inci. Ukuran layar ini memberikan kesan lega. Meski begitu, sayangnya HP Apple ini masih memiliki notch dan bezel yang cukup tebal. Sebenarnya hal tersebut tidak terlalu mengganggu untuk pemakaian harian, tetapi bisa terlihat lebih luas lagi jika bezel lebih tipis.

Tampilan gambarnya sendiri terlihat cerah dan kaya warna berkat panel Super Retina XDR OLED dan resolusi 1125 x 2436 piksel. Saat terkena paparan sinar matahari, kamu juga masih bisa melihat layar dengan jelas.

Berapa kapasitas RAM iPhone 11 Pro?

Apple membekali RAM sebesar 4 GB untuk seri iPhone 11 Pro. Sementara itu, kapasitas penyimpanan internal yang tersedia bervariasi, mulai dari 64 GB, 256 GB, sampai 512 GB.

Bagaimana performa iPhone 11 Pro?

iPhone 11 Pro bisa diandalkan untuk multitasking, bermain game, sampai mengedit video. Dengan begitu, kamu pun bisa beraktivitas seharian dengan lancar dengan HP ini. Kinerja yang memuaskan tersebut tentunya tidak lepas dari kehadiran Chipset Apple A13 Bionic yang Apple sematkan.

Bagaimana kualitas kamera iPhone 11 Pro?

iPhone 11 Pro menawarkan kualitas kamera yang cukup mengesankan, lho. Bagaimana tidak? Kamu akan mendapatkan konfigurasi Dual Camera untuk kamera depan dan Triple Camera untuk kamera belakang.

Kamera belakang HP ini dilengkapi dengan tiga jenis lensa yang menarik. Sebut saja lensa wide 12 MP f/1.8, lensa telefoto 12 MP f/2.0, dan lensa ultrawide 12 MP f/2.4. Sementara kamera depannya sendiri memiliki spesifikasi lensa wide 12 MP f/2.2 dan sensor biometrik.

Dengan kualitas tersebut, tidak heran kan kalau hasil foto kamera iPhone ini terbilang menakjubkan. Pasalnya, kamu akan mendapatkan gambar yang bagus dan tajam tapi tetap terlihat natural dan minim noise.

Nah, demi mendukung kegiatan fotografi kamu, Apple juga telah menyematkan berbagai fitur tambahan. Sebut saja 2x optical zoom, Retina Flash, Smart HDR. slo-mo, portrait, dan beberapa mode lainnya.

Berapa kualitas video iPhone 11 Pro?

Ponsel yang berjalan pada iOS 13 ini mampu merekam video hingga 4K 60fps dengan kamera depan maupun belakang. Berkat spesifikasi tersebut, kamu pun bisa menggunakannya untuk vlogging atau membuat video singkat di social media.

Berapa kapasitas baterai iPhone 11 Pro?

Smartphone ini dibekali dengan baterai Li-ion non-removable berkapasitas 3046 mAh. Walaupun dari sisi angka kapasitas tersebut sekilas tidak terlalu besar, tapi daya tahannya sudah cukup baik untuk dipakai seharian. Menurut review pengguna, dayanya mampu bertahan selama 13 jam untuk browsing dan 15 jam untuk streaming.

Tak hanya itu, iPhone 11 Pro ini juga memiliki fitur charging yang lengkap, lho. Sebut saja fast charging 18W yang ngebut dan wireless charging yang praktis. Menarik sekali, bukan?

Apakah iPhone 11 Pro anti air?

iPhone 11 Pro sudah mendapat sertifikasi tahan air dan debu IP68. Artinya, smartphone ini dapat bertahan di kedalaman air tawar hingga 4 meter selama 30 menit.

Apakah iPhone 11 Pro sudah NFC?

Ya. iPhone 11 Pro sudah dilengkapi dengan fitur NFC. Dengan begitu, pengguna pun bisa melakukan berbagai transaksi cashless dengan lebih mudah. Cocok untuk kamu yang suka memakai e-wallet untuk keperluan sehari-hari.

Apa saja kelebihan dan kekurangan iPhone 11 Pro?

Kelebihan

  • Tampilan layar tajam
  • Bodi kokoh dan tahan air
  • Performa mumpuni karena chipset yang unggul
  • Daya tahan baterai awet dan sudah mendukung pengisian daya cepat
  • Kualitas kamera memukau

Kekurangan

  • Masih memiliki notch dan bezel yang cukup tebal
  • Tidak ada lubang jack audio 3,5mm
  • Tidak bisa memakai memori eksternal
  • Harganya tergolong mahal

Apa perbedaan iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max?

  • Tipe dan ukuran layar: layar iPhone 11 lebih lebar dibandingkan 11 Pro, sementara versi Pro Max tentu punya layar yang paling besar. Untuk jenis layarnya, iPhone 11 masih menggunakan Liquid Retina IPS, sedangkan versi Pro dan Pro Max-nya menggunakan panel OLED Super retina XDR.
  • Desain: iPhone 11 punya tampilan glossy, sementara iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max memiliki tampilan matte.
  • Kamera: iPhone 11 hanya memiliki 2 kamera belakang, sementara versi Pro dan Pro Max hadir dengan 3 kamera belakang.
  • Penyimpanan internal: iPhone 11 hanya menawarkan pilihan penyimpanan internal hingga 256 GB, sedangkan versi Pro dan Pro Max memiliki varian memori penyimpanan hingga 512GB.

Berapa harga iPhone 11 Pro?

Harga iPhone 11 Pro bervariasi tergantung pilihan memorinya. Namun, secara garis besar, harganya tergolong cukup mahal mengingat spesifikasi yang ditawarkan. Nah, kalau kamu mau beli iPhone 11 Pro dengan harga termurah, belanja saja lewat iPrice Indonesia!

iPhone 11 Pro RAM nya berapa?

Apple membekali RAM sebesar 4 GB untuk seri iPhone 11 Pro.

iPhone 11 Pro 64 RAM berapa?

Apple iPhone 11 Pro dirilis pada: 2021. Apple iPhone 11 Pro RAM 4GB ROM 64GB merupakan HP dengan layar 5.8" dan tingkat densitas piksel sebesar 458ppi. Ia dilengkapi dengan kamera belakang 12 + 12 + 12MP dan kamera depan 12MP. Memiliki berat sebesar 188g, HP ini hadir dengan kapasitas baterai 3190mAh.

iPhone 11 128GB RAM berapa?

Memiliki berat sebesar 194g, HP ini hadir dengan kapasitas baterai 3110mAh. Apple iPhone 11 dirilis pada: 2019. Apple iPhone 11 RAM 4GB ROM 128GB merupakan HP dengan layar 6.1" dan tingkat densitas piksel sebesar 326ppi. Ia dilengkapi dengan kamera belakang 12 + 12MP dan kamera depan 12MP.

Berapa RAM iPhone 11 Pro Max 128GB?

Berapa RAM iPhone 11 Pro Max? iPhone 11 seri Pro Max ini dibekali dengan RAM 4 GB.