Berapa harga gadai laptop acer di pegadaian

Ilustrasi cek harga gadai laptop di Pegadaian. Foto: Pegadaian

  1. Cara Cek Harga Gadai Laptop di Pegadaian
    1. Syarat Gadai Laptop di Pegadaian
      1. Cara Gadai Laptop di Pegadaian
        1. Kelebihan Gadai di Pegadaian

          Cara cek harga gadai laptop di Pegadaian bisa dilakukan melalui petugas di kantor cabang Pegadaian. Kamu dapat menggadaikan laptop di Pegadaian melalui layanan Gadai Elektronik dari Kredit Cepat Aman (KCA).

          Dikutip dari laman resmi Pegadaian, KCA adalah kredit dengan sistem gadai yang diperuntukkan bagi semua golongan nasabah, baik untuk kebutuhan konsumtif ataupun produktif.

          Nantinya nasabah hanya perlu menyerahkan agunan berupa laptop dan syarat lainnya. Untuk nominal yang didapat berbeda-beda, hal ini sesuai dengan kondisi dan kelengkapan barang yang digadaikan.

          Cara Cek Harga Gadai Laptop di Pegadaian

          Ingin cek harga gadai laptop di Pegadaian? Menurut customerservice Pegadaian di Twitter, @Pegadaian, nilai taksir gadai bisa diketahui melalui petugas di kantor cabang Pegadaian.

          Adapun untuk nilai pencairan gadai ialah maksimal 95 persen dari nilai taksiran. Simulasi harga gadai juga bisa didapatkan melalui aplikasi Pegadaian Digital, berikut caranya:

          1. Unduh dan pasang aplikasi Pegadaian Digital, lalu lakukan login menggunakan akun yang sudah dibuat.

          2. Pada menu utama klik 'Gadai'.

          3. Klik menu 'Booking Service', lalu pilih 'Laptop'.

          4. Masukkan merek, tipe, kapasitas, tahun pembelian, perkiraan harga, kondisi barang, kemudian muncul perkiraan jumlah pinjaman.

          Syarat Gadai Laptop di Pegadaian

          Pegadaian juga terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sehingga nasabah bisa menggadaikan hartanya dengan aman. Bagi yang ingin menggadaikan laptop di Pegadaian, ada beberapa syarat yang wajib dipenuhi.

          Apa saja syarat tersebut? Simak informasi selengkapnya di bawah agar pengajuan gadai bisa langsung dicairkan.

          • Menyerahkan barang jaminan non-emas disertai kelengkapan nota, dus, charger, dan sebagainya

          • Mengisi formulir pengajuan gadai.

          • Nomor rekening, bila pencairan melalui metode transfer bank

          Cara Gadai Laptop di Pegadaian

          Ilustrasi cek harga gadai laptop di Pegadaian. Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA

          Tertarik menggadaikan laptop di Pegadaian? Jika belum tahu prosedurnya, kamu dapat menyimak cara menggadaikan laptop di Pegadaian berikut ini:

          1. Kunjungi kantor cabang Pegadaian terdekat dengan membawa semua syarat yang berlaku.

          2. Setelah sampai sampaikan ke petugas bahwa kamu ingin menggadaikan laptop.

          3. Petugas akan mengecek kondisi laptop dan kelengkapannya.

          4. Jika memenuhi ketentuan Pegadaian, kamu akan diminta mengisi formulir pengajuan gadai.

          5. Setelah itu petugas meminta kamu menyerahkan fotokopi kartu identitas (KTP) dan menyerahkan laptop beserta kelengkapan.

          6. Kemudian barang jaminan akan ditaksir harganya oleh petugas.

          7. Jika setuju dengan harga tersebut, kamu akan diminta untuk menandatangani Surat Bukti Gadai (SBG).

          8. Selanjutnya pilih metode pencairan, bisa tunai atau transfer ke rekening bank.

          9. Selesai, simpan semua surat-surat yang akan digunakan untuk menebus laptop tersebut.

          Kelebihan Gadai di Pegadaian

          Ada beberapa kelebihan yang didapatkan oleh nasabah jika menggadaikan barang berharga Non-Emas di Pegadaian. Kelebihan tersebut meliputi:

          1. Pengajuan yang mudah dan praktis

          2. Pembayaran cicilan bisa dilunasi sewaktu-waktu

          3. Tenor cicilan bisa diperpanjang berkali-kali

          4. Barang jaminan bervariasi, mulai dari smartphone, laptop, kamera, tv, dan lainnya

          5. Barang jaminan aman dan diasuransikan

          6. Tersedia beberapa macam fitur pembayaran sesuai kebutuhan

          Itu dia cara cek harga gadai laptop di Pegadaian. Semoga informasi di atas bisa membantu kamu yang belum mengetahui cara gadai di Pegadaian.

          Berapa harga gadai laptop di Pegadaian?

          Pegadaian Persero membuka harga Rp 800.000-1 juta untuk laptop tipe tersebut. Harga akan semakin tinggi jika kondisi laptop semakin bagus dan lengkap.

          Apakah laptop Acer bisa digadaikan di Pegadaian?

          Lalu, apakah bisa gadai laptop di Pegadaian? Jawabannya tentu saja bisa. Bahkan, tak hanya laptop, emas, barang elektronik lain, hingga kendaraan pun bisa kamu gadaikan di Pegadaian.

          Berapa limit gadai laptop?

          Berapa Besaran Pinjaman yang Saya Dapat Dari Gadai Laptop di Kantor Cabang Pegadaian? Besaran pinjaman ditentukan oleh nilai harga taksiran laptop tersebut. Secara umum, besaran uang yang dapat dipinjam dengan cara kredit cepat dan aman Pegadaian adalah mulai dari minimal 50 ribu rupiah hingga maksimal 5 Milyar Rupiah.

          Bisakah jual laptop di Pegadaian?

          KOMPAS.com – Cara gadai laptop di Pegadaian bisa dilakukan dengan memanfaatkan salah satu produk Pegadaian yakni Pegadaian Gadai Non-emas. Anda bisa melakukan pengajuan jika memenuhi syarat gadai laptop di Pegadaian 2022.