Apa yang dimaksud dengan isolasi bakteri

Teknik-teknik Isolasi atau Penanaman Mikroba Untuk menanam suatu mikroba perlu diperhatikan faktor-faktor nutrisi serta kebutuhan akan oksigen (gas, O2 atau udara). Cara menumbuhkan mikroba yang anaerob sangat berbeda dengan yang aerob. Mengisolasi suatu mikroba ialah memisahkan mikroba tersebut dari lingkungannya di alam dan menumbuhkannya sebagai biakan murni dalam medium buatan. Untuk isolasi harus diketahui cara-cara menanam dan menumbuhkan mikroba pada medium biakan serta syarat-syarat lain untuk pertumbuhannya. Mikroba jarang terdapat di alam dalam keadaan murni. Kebanyakan merupakan campuran bermacam-macam spesies mikroba. Macam-macam cara mengisolasi dan menanam mikrobia adalah :

1). Spread plate method (tebar/sebar),

2). Streak platemethod (gores),

3). Pour plate method (tabur).

 

  1. Spread Plate Method (Tebar/Sebar)

Teknik spread plate merupakan teknik isolasi mikroba dengan cara menginokulasi kultur mikroba secara pulasan/sebaran di permukaan media agar yang telah memadat. Metode ini dilakukan dengan mengencerkan biakan kultur mikroba. Karena konsentrasi sel-sel mikroba pada umumnya tidak diketahui, maka pengenceran perlu dilakukan beberapa tahap, sehingga sekurang-kurangnya ada satu dari pengenceran itu yang mengandung koloni terpisah (30-300 koloni). Koloni mikrobia yang terpisah memungkinkan koloni tersebut dapat dihitung

 

2. Pour Plate Method (Tabur)

Dasar dari metode ini yaitu menginokulasi medium agar yang sedang mencair pada temperatur 45-50oC dengan suspensi bahan  yang mengandung mikroba, dan menuangkannya ke dalam cawan petri steril. Setelah inkubasi akan terlihat koloni-koloni yang tersebar di permukaan agar yang mungkin berasal dari 1 sel bakteri, sehingga dapat diisolasi lebih lanjut.

3. Streak Plate Method (Gores)

Metode gores umumnya digunakan mengisolasi koloni mikroba pada cawan agar sehingga didapatkan koloni terpisah dan merupakan biakan murni. Dasar metode ini yaitu dengan menggoreskan suspensi bahan yang mengandung mikroba pada permukaan medium agar yang sesuai pada cawan petri. Setelah inkubasi maka pada bekas goresan akan tumbuh koloni-koloni terpisah yang mungkin berasal dari 1 sel mikroba, sehingga dapat diisolasi lebih lanjut. Penggoresan yang sempurna akan menghasilkan koloni yang terpisah. Bakteri yang memiliki flagella seringkali membentuk koloni yang menyebar terutama bila digunakan lempengan yang basah. Untuk mencegah hal itu harus digunakan lempengan agar yang benar-benar kering permukaannya

Prinsip dari isolasi mikroba adalah memisahkan atau memindahkan mikroba tertentu dari lingkungannya di alam dan menumbuhkannya di media buatan sehingga diperoleh kultur murni atau biakan murni. Pengambilan sampel dilakukan di beberapa lokasi sumber air panas kawah putih dan kawah Rengganis, Ciwidey, Bandung. Kegiatan ini bertujuan mendapatkan kandidat bakteri proteolitik hasil isolasi dari air dan lumpur yang diambil dari beberapa titik di lokasi sumber air panas. Pengambilan sampel air dan lumpur menggunakan tabung plastik 25 mL, selanjutnya sebanyak 1 mL sampel diinokulasi dalam tabung yang berisi 9 mL media TSB dan diinkubasi selama 24 jam pada suhu 40°C. Hasil kultur di TSB diambil 1 mL selanjutnya dimasukkan ke dalam larutan salin 0,85% dan diaduk sampai homogen, kemudian diambil sebanyak 100 mL dikultur dengan cara disebar atau spread plate di media TSA, kemudian cawan petri diinkubasi selama 24 jam. Koloni yang tumbuh dimurnikan dengan metode penggoresan kuadran berulang sampai didapatkan koloni bakteri yang tunggal dan seragam. Isolat-isolat koloni tunggal yang sudah murni selanjutnya masing-masing dikultur di media TSA tabung miring dengan pengkodean sesuai sampel yang didapat. Dari kegiatan ini didapatkan sebanyak sembilan isolat dari titik sumber air panas, yaitu dua isolat dari daerah kawah putih Ciwidey, dan tujuh isolat dari sumber air panas Rengganis, Ciwidey, Bandung.


Apa tujuan dari isolasi bakteri?

Isolasi mikroba yaitu memisahkan satu jenis mikroba dengan mikroba lainnya dari berbagai macam campuran mikroba dengan tujuan untuk mendapatkan biakan murni. Identifikasi mikroba yaitu untuk mengetahui sifat-sifat morfologi, biokimia dan molekuler dari bakteri.

Apa yang dimaksud dengan isolasi dan inokulasi bakteri?

Proses untuk mendapatkan mikroba dapat dilakukan dengan teknik isolasi dan inokulasi. Proses isolasi digunakan untuk memperoleh mikroba murni dari lingkungan sedangkan inokulasi digunakan untuk memperoleh mikroba murni dan media biakan mikroba itu sendiri.

Apa yang dimaksud dengan metode isolasi?

Isolasi adalah proses pengambilan atau pemisahan senyawa bahan alam dengan menggunakan pelarut yang sesuai (Djamal, 2008). Sejak abad ke-17 orang telah dapat memisahkan berbagai jenis senyawa dari sumber-sumber organik.

Apa saja teknik isolasi bakteri?

Macam-Macam Metode Isolasi Bakteri.
Metode gores atau streak plate (culture) ... .
Metode tuang atau pour plate (shake culture) ... .
Metode sebar atau spread plate. ... .
Slant culture. ... .
Stab culture..

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA